Tiga Pemain Yang Berjasa Pada Marko Grujic di Liverpool

Editor Bolanet | 22 September 2016 14:00
Tiga Pemain Yang Berjasa Pada Marko Grujic di Liverpool
Marko Grujic (c) LFC
- Gelandang muda Liverpool, Marko Grujic mengatakan bahwa dirinya mendapatkan banyak bantuan dari nama-nama seperti Jordan Henderson, Lucas Leiva dan Dejan Lovren dalam usahanya beradaptasi di Anfield.


Grujic didatangkan Liverpool atas saran langsung dari Jurgen Klopp. Meskipun resmi menjadi pemain The Reds sejak Januari lalu, pemain 20 tahun tersebut baru benar-benar bergabung pada musim panas ini.


Dan tengah pekan ini, Grujic mendapatkan kesempatan untuk bermain sejak menit awal melawan Derby County. Meskipun tak mencetak gol, mantan pemain Red Star Belgrade tersebut membantu The Reds meraih kemenangan 3-0.


Dan berbicara usai pertandingan tersebut, Grujic mengatakan bagaimana Henderson, Lucas dan Lovren membantu dirinya di Inggris dan juga menyemangatinya untuk mampu mencuri perhatian pelatih.


Mereka (Henderson dan Leiva) membantu saya dalam setiap sesi latihan. Mereka telah memainkan begitu banyak pertandingan, jadi ini penting untuk mendengarkan mereka dan belajar dari mereka, ujarnya.


Selama sesi latihan saya selalu berbicara dengan Hendo, Lucas dan dengan Dejan Lovren yang telah benar-benar membantu saya beradaptasi di sini, sambungnya.


Anda harus belajar dari para pemain berpengalaman. Saya masih belajar dan saya bisa meningkatkan setiap aspek dari permainan saya, tapi saya berada di jalur tepat saat ini, tandasnya.[initial]


 (exp/dzi)