Tiga Klub Premier League Sodorkan Penawaran untuk Walcott

Rero Rivaldi | 2 Januari 2018 13:00
Tiga Klub Premier League Sodorkan Penawaran untuk Walcott
Theo Walcott (c) AFP

Bola.net - - Striker , Theo Walcott, belum lama ini diklaim mendapat tiga penawaran berbeda dari para kontestan Premier League.

The Mirror mengatakan bahwa Arsene Wenger mungkin akan siap melepas Walcott di bursa Januari kali ini.

Southampton, Everton, dan West Ham diklaim sudah menanyakan status sang pemain, yang berhasrat mendapat lebih banyak kesempatan main di tim utama.

Bos Gunners, Wenger, amat menyadari rasa frustrasi yang dirasakan oleh Walcott karena jarang turun sebagai pemain inti di Emirates dan ia mungkin akan melepas sang bintang dengan status pinjaman.

Theo Walcott

Walcott, kini berusia 28 tahun, menyisakan 18 bulan dalam kontraknya yang bernilai 140.000 pounds per pekan dan mungkin akan mempertimbangkan lagi opsinya di musim panas. Namun status pinjaman bakal bisa memberinya peluang lebih besar untuk bermain di Piala Dunia tahun depan.

Walcott sendiri sebelumnya sempat mengakui pada awal Desember bahwa di Arsenal memang ada kompetisi yang ketat untuk mendapat tempat di tim inti.

Ada persaingan yang begitu ketat ketika anda bermain di Arsenal. Hal ini memusingkan manajer, namun itu adalah sesuatu yang bagus, jelasnya.

Kami semua hanya bisa siap ketika diberi kesempatan. Kami semua amat profesional, semua orang wajib melakukan tugas mereka.

LATEST UPDATE