Tidak Terhentikan, Manchester United Diminta Pegang Teguh 'Ilmu Padi'
Serafin Unus Pasi | 19 Februari 2024 16:20
Bola.net - Penyerang Manchester United, Rasmus Hojlund merasa gembira dengan rentetan hasil positif yang diraih timnya belakangan ini. Namun sang penyerang ingin timnya tidak bersombong diri dan terus bekerja keras.
Kemarin malam, Manchester United memetik kemenangan. Menghadapi Luton Town di Kenilworth Road, Setan Merah berhasil meraih tiga poin setelah mengalahkan tuan rumah dengan skor 2-1.
Kemenangan ini membuat Manchester United masih perkasa di tahun 2024. Setan Merah belum tersentuh satupun kekalahan sejak memasuki paruh kedua musim 2023/2024.
Hojlund sendiri menyebut timnya tidak boleh berpuas diri dengan situasi tersebut. "Kami perlu terus berjuang dan bekerja keras," tutur sang pemain kepada MUTV.
Simak komentar lengkap Hojlund di bawah ini.
Target Besar
Menurut Hojlund Manchester United masih jauh dari target yang ingin mereka raih di musim ini. Jadi ia ingin timnya tidak sombong dan terus bekerja keras demi mencapai tujuan itu.
"Kami memiliki target untuk lolos di Liga Champions dan melaju sejauh mungkin di ajang FA Cup," sambung Hojlund.
"Kami harus ingat bahwa sangat penting bagi kami untuk memenangkan trofi juara sebanyak mungkin. Jadi kami harus bekerja keras dan melakukan segalanya untuk memenangkan semua pertandingan yang tersisa."
Jarak Semakin Dekat
Lebih lanjut, Hojlund juga menyebut bahwa kemenangan timnya atas Luton Town kemarin malam sangat krusial bagi Setan Merah.
Ia menyebut bahwa MU kini sudah semakin dekat masuk ke zona Eropa sehingga ia berharap MU bisa terus melaju dan finish di empat besar nantinya.
"Kemenangan hari ini sangat besar bagi kami, karena kami berhasil memperkecil jarak dengan Spurs yang kehilangan beberapa poin pada hari ini," ia menandaskan.
Laga Berikutnya
Manchester United saat ini fokus untuk menambah pundi-pundi kemenangan mereka.
Setan Merah dijadwalkan akan menghadapi Fulham pada hari Sabtu (24/2/2024) malam nanti.
Klasemen Premier League
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Premier League Luton vs MU 18 Februari 2024 di Vidio, Tayang di SCTV
Liga Inggris 18 Februari 2024, 21:30 -
Jadwal Manchester United Hari Ini, Minggu 18 Februari 2024: Vs Luton, 3 Poin Lagi!
Liga Inggris 18 Februari 2024, 19:59 -
Usai Cabut dari Man United, David De Gea Kini Bakal Balik ke La Liga
Liga Inggris 18 Februari 2024, 19:40 -
Head to Head dan Statistik: Luton Town vs Manchester United
Liga Inggris 18 Februari 2024, 13:02 -
Prediksi Luton Town vs Manchester United 18 Februari 2024
Liga Inggris 18 Februari 2024, 08:27
LATEST UPDATE
-
Tiga Serangkai Bahrain: Ancaman buat Timnas Indonesia di Gelora Bung Karno
Tim Nasional 23 Maret 2025, 09:21 -
Jadwal Final Swiss Open 2025: Asa Merah Putih di Pundak Fikri/Daniel
Bulu Tangkis 23 Maret 2025, 08:58 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:17 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:15 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:13 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 23 Maret 2025, 08:11 -
Timnas Inggris Terlalu Bergantung pada Jude Bellingham?!
Piala Dunia 23 Maret 2025, 08:00 -
Jordan Henderson dan Perjalanan 700 Kilometer untuk Tonton Final Euro 2024
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:45 -
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39