Tidak Perlu Beli, Manchester United Sudah Punya Pengganti Jadon Sancho
Serafin Unus Pasi | 12 Desember 2023 23:06
Bola.net - Manchester United nampaknya tidak akan membeli winger baru di musim dingin nanti. Erik Ten Hag dilaporkan sudah memiliki calon pengganti Jadon Sancho di timnya.
Manchester United dan Jadon Sancho ramai dikabarkan akan berpisah di musim dingin nanti. Sang winger akan cabut setelah ia berseteru dengan Erik Ten Hag dalam tiga bulan terakhir.
Gosip yang beredar menyebut bahwa MU mulai ambil ancang-ancang mencari pengganti Sancho. Sudah ada beberapa winger yang dilaporkan akan jadi calon rekrutan mereka di musim dingin nanti.
Dilansir Manchester Evening News, Manchester United nampaknya tidak akan membeli winger baru. Mereka akan memaksimalkan apa yang mereka miliki di tim mereka.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Promosikan Pemain Muda
Menurut laporan tersebut, Erik Ten Hag akan mempromosikan pemain muda untuk menjadi pengganti Sancho. Ia adalah Amad Diallo.
Erik Ten Hag dilaporkan sangat terkesan dengan Diallo. Pasalnya musim lalu sang winger tampil memukau saat dipinjam ke Sunderland.
Ten Hag sebenarnya sudah ingin mencoba sang winger sejak awal musim kemarin. Namun sayang rencana itu harus tertunda karena Diallo mengalami cedera.
Sudah Pulih
Menurut laporan tersebut, Ten Hag akan menghidupkan kembali rencana untuk mengobrikan Diallo sebagai pengganti Sancho.
Ini disebabkan sang winger sudah kembali berlatih di tim utama MU. Setelah ia absen cukup lama akibat cedera.
Diallo diperkirakan sudah fit betul ketika Sancho pergi di awal tahun nanti. Jadi Ten Hag akan menjajal sang winger dan akan mengevaluasinya di akhir musim nanti.
Opsi Lain
Selain Diallo, Ten Hag punya satu winger lagi yang bisa ia jajal sebagai pengganti Sancho.
Facundo Pellistri saat ini menunggu kesempatan untuk jadi starter reguler setelah belakangan ia diberikan kesempatan bermain sebagai pemain pengganti.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man United Kembali Login Dalam Perburuan Palhinha
Liga Inggris 11 Desember 2023, 21:01 -
Bos Bayern Munchen Ogah Sepelekan Manchester United yang Lagi Tidak Konsisten
Liga Champions 11 Desember 2023, 21:00 -
Demi Lolos ke 16 Besar Liga Champions, Erik Ten Hag Berharap Tuah Old Trafford
Liga Champions 11 Desember 2023, 20:40 -
Jamu Bayern Munchen, Satu Pemain Manchester United Berpotensi Absen
Liga Champions 11 Desember 2023, 20:20 -
Main di Old Trafford, Lolos ke 16 Besar Liga Champions Tidak Mustahil Bagi MU!
Liga Champions 11 Desember 2023, 20:19
LATEST UPDATE
-
Indonesia vs Bahrain: Duel Sengit Perebutan Tiket Piala Dunia 2026
Tim Nasional 24 Maret 2025, 02:07 -
Palu Sudah Diketuk, Juventus Sahkan Pengangkatan Igor Tudor Usai Pecat Motta
Liga Italia 23 Maret 2025, 23:20
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39