Thomas Tuchel Tak Pernah Berencana Latih Arsenal
Asad Arifin | 28 Juli 2018 00:05
Bola.net - - Thomas Tuchel kerap dikaitkan dengan Arsenal sesaat setelah Arsene Wenger sudah tak melanjutkan tugasnya sebagai manajer. Tapi, Tuchel memastikan jika dia tak pernah punya keinginan melatih Arsenal sejauh ini.
Wenger tidak lagi bekerja sama dengan Arsenal setelah sekian lama bersama. Musim 2017/18 adalah musim terakhir pria asal Prancis menjadi manajer Arsenal, sebuah peran yang dia jalankan sejak tahun 1996 silam.
Setelah tak bekerja sama dengan Wenger, Arsenal kemudian disebut mendekati beberapa pelatih. Ada nama Diego Simeone, Carlo Ancelotti, Antonio Conte hingga Tuchel.
Namun, Tuchel memastikan bahwa dia tidak tahu jika namanya masuk bursa calon pengganti Wenger. Ia pun tidak punya rencana melatih Arsenal. Dan, pelatih asal Jerman memilih pindah ke PSG.
Sejak Awal Pilih PSG
Ketika Arsene Wenger mundur, kondisi Tuchel adalah tidak terikat kontrak dengan klub manapun. Sejak awal musim dia tidak melatih usai menyudahi kerja sama dengan Borussia Dortmund pada musim 2016/17 yang lalu.
Karena itu, tidak heran jika kemudian nama Tuchel dikait-kaitkan dengan pihak The Gunners.
Sejujurnya saya membuat keputusan [ke PSG] sebelum Arsene Wenger berpisah dengan Arsenal. Saya tidak pernah ada kontak dengan Arsenal dan saya pindah sepakat ke PSG sebelum Wenger mundur, buka Tuchel.
Saya tidak tahu apakah saya yang diincar untuk menjadi pengganti Wenger atau tidak. Saya tidak memikirkannya karena tidak ada pertanyaan tentang itu untuk saya, sambung pelatih berusia 44 tahun tersebut.
Aneh Melihat Wenger
Tuchel merasa aneh melihat situasi Wenger dan Arsenal saat ini. Setelah begitu lama bersama, dia merasa aneh karena melihat Wenger tak lagi menjadi pelatih Arsenal. Tuchel pun merasa jika Wenger belum ingin pensiun.
Wenger masih akan terus melatih. Ini bukan kapasitas saya untuk bicara tentang Wenger tapi saya membayangkan ada perasaan yang aneh saat dia tidak lagi melatih Arsenal, karena dia lebih dari sekedar pelatih, tandas Tuchel.
Simak Video Menarik Ini
[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Unai Emery Antusias Jelang Laga Melawan PSG
Liga Inggris 27 Juli 2018, 22:45 -
Barcelona Inginkan Adrien Rabiot, PSG Katakan Tidak
Liga Spanyol 26 Juli 2018, 17:40 -
Mbappe Ikuti Jejak Ronaldo dengan Nomor Baru, KM7!
Liga Eropa Lain 26 Juli 2018, 17:12 -
Manchester City Resmi Bajak Wonderkid PSG
Liga Inggris 26 Juli 2018, 06:09 -
Usaha Chelsea Rekrut Cavani Dihalangi PSG
Liga Inggris 25 Juli 2018, 19:39
LATEST UPDATE
-
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10 -
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 15:05 -
Timnas Argentina Mulai Terbiasa Bermain Tanpa Lionel Messi
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:48 -
Puja dan Puji untuk Myles Lewis-Skelly
Piala Dunia 22 Maret 2025, 14:14 -
Kesan Pertama Laga Timnas Inggris Bersama Thomas Tuchel, Apa yang Baru?
Piala Dunia 22 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39