Thomas Tuchel Optimistis Cesar Azpilicueta Bertahan di Chelsea
Serafin Unus Pasi | 4 April 2022 18:20
Bola.net - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel kembali buka suara terkait spekulasi masa depan Cesar Azpilicueta. Ia yakin sang bek akan bertahan di Stamford Bridge di musim depan.
Azpilicueta bisa dikatakan sosok yang sangat penting bagi skuat Chelsea. Ia merupakan sosok kapten dan bek andalan Chelsea.
Namun belakangan ada banyak rumor terkait masa depan Azpilicueta. Ini disebabkan kontrak sang bek akan habis di musim panas nanti.
Di sisi lain, Barcelona dikabarkan meminati jasa sang bek. Mereka sedang mengupayakan agar pemain Timnas Spanyol itu bisa pindah ke Camp Nou.
Simak respon Tuchel mengenai masa depan Azpilicueta di bawah ini.
Ingin Dipertahankan
Thomas Tuchel baru-baru ini bicara seputar masa depan sang bek. Ia menegaskan bahwa pihaknya tidak ingin Azpilicueta pergi.
Ia menilai sang bek adalah sosok yang krusial bagi timnya. Jadi ia ingin melakukan segala cara untuk mempertahankan sang bek.
"Dia [Azpilicueta] adalah kapten kami. Jadi kami ingin dia tetap di sini," ujar Tuchel yang dikutip Sportsmole.
Optimistis Bertahan
Tuchel mengakui bahwa saat ini pihaknya sedang mencoba untuk mempertahankan Azpilicueta. Mereka sedang mendiskusikan situasi kontrak sang bek.
Tuchel cukup optimistis bahwa Azpilicueta akan bertahan di Stamford Bridge di musim depan.
"Apakah kami bisa mempertahankannya? Saya rasa peluang kami cukup terbuka," ujarnya.
Defisit Bek
Jika Chelsea gagal mempertahankan Azpilicueta, maka mereka akan mengalami defisit bek di musim depan.
Selain Azpilicueta, Antonio Rudiger dan Andreas Christensen kontraknya juga habis di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Sportsmole)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lupakan Kekalahan, Chelsea Fokus Lawan Real Madrid
Liga Champions 3 April 2022, 21:30 -
Kata Azpilicueta, Ini Alasan Chelsea Dihajar Brentford
Liga Inggris 3 April 2022, 21:00 -
Rudiger ke Barcelona? Xavi Berikan Jawaban Template
Liga Spanyol 3 April 2022, 18:40 -
Tahun 1939 Silam, Terakhir Kali Chelsea Kalah dari Brentford
Liga Inggris 3 April 2022, 13:56
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39