Thomas Partey Juga Ingin Pindah ke Arsenal
Serafin Unus Pasi | 5 Mei 2020 17:20
Bola.net - Keinginan Arsenal untuk merekrut Thomas Partey tidak bertepuk sebelah tangan. Gelandang Atletico Madrid itu diberitakan sangat tertarik untuk pindah ke Arsenal musim depan.
Arsenal diketahui tengah memprioritaskan belanja gelandang bertahan. Mikel Arteta merasa gelandang bertahan yang bagus krusial untuk timnya sehingga ia memprioritaskan memperkuat posisi itu di musim panas nanti.
Salah satu nama yang diberitakan menjadi target transfer Arsenal adalah Thomas Partey. Sang gelandang berhasil memukau Mikel Arteta dengan penampilannya yang apik di skuat Atletico Madrid musim ini.
The Telegraph melansir bahwa Arsenal kian berpeluang mengamankan jasa Partey. Pasalnya sang gelandang juga tertarik untuk pindah ke London Utara.
Simak situasi transfer Partey selengkapnya di bawah ini.
Coba Tantangan Baru
Menurut laporan tersebut, Partey sebenarnya sudah lama memendam hasrat untuk bermain di Inggris.
Sejak kecil, ia merasa bahwa Premier League adalah liga yang paling menantang. Untuk itu ia ingin merasakan bermain di liga tersebut dalam karirnya.
Sang gelandang merasa tawaran dari Arsenal itu sangat sayang untuk dilewatkan. Pasalnya ia merasa sudah saatnya pindah ke Inggris setelah ia menjalani beberapa tahun terakhir di kasta tertinggi sepakbola Spanyol.
Bayar Penuh
Laporan itu mengklaim bahwa Atletico Madrid tidak akan menghalangi kepergian Partey ke London Utara.
Namun mereka meminta Arsenal membayar penuh mahar transfer sang gelandang. The Gunners harus membayar sekitar 45 juta pounds untuk mengamankan jasa Partey.
Mereka tidak menerima opsi untuk tukar tambah untuk sang gelandang, sehingga Arsenal harus bayar penuh untuk sang gelandang.
Kontrak Panjang
Atletico Madrid memiliki nilai tawar yang kuat untuk transfer Partey di musim panas nanti.
Hal ini dikarenakan sang gelandang tercatat masih terikat kontrak hingga tahun 2023 di Estadio Wanda Metropolitano.
(The Telegraph)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Thierry Henry: Main di Arsenal Lebih Mudah Daripada di Barcelona
Liga Inggris 4 Mei 2020, 22:00 -
Eks Arsenal Ini Heran Mengapa Ozil Begitu Sering Panen Kritikan
Liga Inggris 4 Mei 2020, 21:44 -
Dua Hal Ini Bikin Ramsey Tinggalkan Arsenal dan Gabung Juventus
Liga Italia 4 Mei 2020, 20:15
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40