The Citizens Saingi Liverpool Untuk 'The Next Robben'

Editor Bolanet | 8 November 2013 04:05
The Citizens Saingi Liverpool Untuk 'The Next Robben'
Richairo Zivkovic. (c) Eurosport
- Media-media Inggris melaporkan bahwa Manchester City tengah mempertimbangkan untuk memboyong Richairo Zivkovic; yang diklaim memiliki kemampuan serupa Arjen , pada Januari mendatang.

Performa Zivkovic bersama FC Groningen belakangan ini terus mengundang daya tarik berbagai klub elit Eropa. Terakhir yang dikaitkan dengan pemain 17 tahun tersebut.

Menurut situs Mirror-Football, The Citizens berniat mengirimkan tim pencari bakat, guna memonitor perkembangan Zivkovic bersama Groningen.

Liverpool memang lebih dulu terpikat oleh performa  Zivkovic. Bahkan tim 'mata-mata' mereka sudah berada di Belanda sejak bulan lalu. Hal itu semakin dipertegas oleh pernyataan direktur umum Groningen; Hans Nijland.

Semua klub papan atas Eredivise menginginkan Zivkovic, dan Liverpool juga memantau perkembangan pemain kami, ujar Nijland menjelaskan adanya minat The Kop kepada pemain keturunan Belanda-Serbia tersebut.

Perwakilan dari Liverpool sudah berada di sini sejak beberapa pekan lalu. Mereka betul-betul serius ingin mendapatkan jasa Zivkovic, papar Nijland kepada Mirror.[initial]



 (mrr/rdt)