Terus Kejar Muller, United Kini Ajukan Tawaran 60 Juta
Editor Bolanet | 10 Juli 2015 12:46
- Setelah penawaran senilai 57,4 juta Pounds ditolak oleh Bayern Munchen, kini Manchester United kembali dengan penawaran yang lebih besar demi memboyong penyerang Thomas Muller. Total mahar senilai 60 juta Pounds telah disiapkan oleh The Red Devils.
Sebelumnya, pihak Munchen tidak berniat untuk menjual Muller ke Old Trafford, karena ia dinilai masih sangat dibutuhkan oleh tim musim depan. Disamping itu, pernyataan Muller yang menegaskan jika dirinya akan mengakhiri karir di klub berjuluk The Bavaria pun semakin menunjukkan jika sang pemain akan sangat sulit untuk angkat kaki dari Allianz Arena.
Namun, hal tersebut bisa saja berubah setelah Wakil Pimpinan Setan Merah, Ed Woodward, percaya jika punggawa tim nasional Jerman tersebut akan menerima tawaran kedua yang dilayangkan oleh United.
Kabar soal dilepasnya Robin van Persie di bursa transfer musim panas ini membuat Louis van Gaal segera mencari pengganti yang sepadan guna mengantisipasi kekurangan striker musim depan. Sebagaimana diketahui, saat ini United hanya menyisakan Wayne Rooney dan James Wilson di lini depan.
Kehadiran pemain 25 tahun tersebut disinyalir tepat untuk menambah daya gedor skuad asuhan Van Gaal di musim selanjutnya. Terlebih, sosok Muller memang sangat diharapkan kehadirannya oleh pelatih asal Belanda itu.
Muller sukses membukukan 71 gol dari 197 penampilannya bersama Munchen.[initial]
(ds/yp)
Sebelumnya, pihak Munchen tidak berniat untuk menjual Muller ke Old Trafford, karena ia dinilai masih sangat dibutuhkan oleh tim musim depan. Disamping itu, pernyataan Muller yang menegaskan jika dirinya akan mengakhiri karir di klub berjuluk The Bavaria pun semakin menunjukkan jika sang pemain akan sangat sulit untuk angkat kaki dari Allianz Arena.
Namun, hal tersebut bisa saja berubah setelah Wakil Pimpinan Setan Merah, Ed Woodward, percaya jika punggawa tim nasional Jerman tersebut akan menerima tawaran kedua yang dilayangkan oleh United.
Kabar soal dilepasnya Robin van Persie di bursa transfer musim panas ini membuat Louis van Gaal segera mencari pengganti yang sepadan guna mengantisipasi kekurangan striker musim depan. Sebagaimana diketahui, saat ini United hanya menyisakan Wayne Rooney dan James Wilson di lini depan.
Kehadiran pemain 25 tahun tersebut disinyalir tepat untuk menambah daya gedor skuad asuhan Van Gaal di musim selanjutnya. Terlebih, sosok Muller memang sangat diharapkan kehadirannya oleh pelatih asal Belanda itu.
Muller sukses membukukan 71 gol dari 197 penampilannya bersama Munchen.[initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
MU Ingin Keylor Navas Masuk Transfer De Gea
Liga Inggris 9 Juli 2015, 23:58 -
Sevilla Pertimbangkan Chicharito, Immobile, Llorente
Liga Spanyol 9 Juli 2015, 22:27 -
'Darmian Mustahil Tolak Tawaran MU'
Liga Inggris 9 Juli 2015, 21:58 -
'Luke Shaw Harus Bekerja Keras di Pramusim Kali Ini'
Liga Inggris 9 Juli 2015, 21:51 -
'Van Persie Gabung Fenerbahce Besok'
Liga Inggris 9 Juli 2015, 21:45
LATEST UPDATE
-
Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:35 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 21 Maret 2025, 07:32 -
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39