Terungkap, Bruno Fernandes Sempat Marahi Mason Greenwood, Ada Apa?
Serafin Unus Pasi | 10 November 2020 19:40
Bola.net - Sebuah kabar menarik datang dari Manchester United. Playmaker mereka, Bruno Fernandes baru-baru ini dikabarkan memarahi Mason Greenwood di sesi latihan MU.
Sejak musim lalu, Greenwood dan Fernandes menjadi pemain yang krusial bagi United. Kedua pemain itu memberikan kontribusi yang bagus di lini serang MU.
Namun musim ini, performa Greenwood bisa dikatakan sedikit menurun. Alhasil jam bermain yang ia dapatkan sedikit banyak mulai menurun.
The Times melaporkan bahwa penurunan performa Greenwood ini diamati oleh Bruno Fernandes. Sang playmaker diketahui memarahi Greenwood baru-baru ini.
Simak apa yang terjadi antara Fernandes dan Greenwood di bawah ini.
Kena Marah
Kejadian tersebut menurut The Times terjadi pada sesi latihan MU hari Jumat pekan lalu.
Pada saat itu,Greenwood dilaporkan seperti tidak niat berlatih. Ia terlihat bermalas-malasan dan sering salah umpan dan salah tembak.
Alhasil Bruno yang jengkel dengan sikap Greenwood itu memarahi sang pemuda langsung di tempat latihan tersebut.
Tidak Bertengkar
Lebih lanjut The Times melaporkan bahwa kejadian itu tidak memanas.
Meski Fernandes memahari Greenwood, sang pemuda tidak menyerang balik. Ia nampaknya bisa menerima kritikan dari sang senior.
Jadi keduanya dilaporkan tidak bertengkar atau bermusuhan setelah situasi itu.
Absen Bermain
Pada laga melawan Everton kemarin, Greenwood absen dari skuat Manchester United.
Solskjaer mengonfirmasi bahwa sang striker muda tidak enak badan sehingga ia tidak ikut pergi ke Goodison Park.
(The Times)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
AC Milan Pepet Manchester United untuk Dapatkan Diogo Dalot
Liga Italia 9 November 2020, 22:00 -
Pemain Manchester United Masih Percaya Penuh Pada Solskjaer
Liga Inggris 9 November 2020, 21:00 -
Bruno Fernandes Diklaim Sudah Setara Eric Cantona di MU, Sepakat?
Liga Inggris 9 November 2020, 20:40 -
Manchester United Ragu Perpanjang Kontrak Mason Greenwood, Kenapa?
Liga Inggris 9 November 2020, 20:20 -
Eks MU Pertanyakan Keputusan Solskjaer Cadangkan Paul Pogba
Liga Inggris 9 November 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39