Ternyata, Bukan Cuma Gol yang Diharapkan Sarri dari Hazard
Editor Bolanet | 2 Februari 2019 01:30
Bola.net - - Selama ini, sepertinya Eden Hazard salah mengartikan tuntutan dari pelatih Chelsea, Maurizio Sarri. Eks nahkoda Napoli itu ternyata memintanya untuk tampil lebih baik dari segi taktik, bukan gol ataupun hal-hal teknis semata.
Kontribusi Hazard untuk Chelsea pada musim ini terbilang cukup besar. Dari total 23 penampilannya di Premier League, baik sebagai starter maupun pengganti, pemain asal belgia tersebut berhasil membukukan 10 gol dan 10 assist.
Namun beberapa pekan lalu, Hazard berujar bahwa Sarri tak puas dengan performanya selama ini. Ia mengaku telah membuat pria berkebangsaan Italia itu frustrasi karena selalu meminta dirinya untuk tampil lebih baik lagi.
"Dalam karir saya, saya telah membuat semua pelatih saya frustrasi, dan sekarang, saya membuat Sarri frustrasi," tutur Hazard kepada France Football beberapa waktu lalu.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Hazard Bisa Lebih Baik Lagi
Namun sepertinya, Hazard menangkap maksud yang berbeda dari keinginan Sarri. Saat ditemui oleh wartawan, Sarri berujar bahwa dirinya meminta eks penggawa Lille tersebut untuk bermain lebih baik dari segi taktik.
"Dia harus berbenah, tentu saja, itu normal. Dia fantastis dari sudut pandang teknik, dan saya pikir dia bisa lebih baik lagi dalam hal taktik," tutur Sarri seperti yang dikutip dari Goal.
Bisa dibilang, 10 gol Hazard telah mengisi kegagalan para penyerang Chelsea yang tak mampu menunaikan tugasnya sebagai penggedor utama. Tapi, Sarri justru beranggapan bahwa mandulnya para striker disebabkan oleh adanya pemain individual seperti Hazard.
"Pada saat ini, tidak mudah bagi striker kami untuk bermain di tim ini. Seperti yang anda cukup tahu... Kami punya banyak pemain individual seperti Hazard, Willian, dan Pedro, jadi tidak mudah bagi striker untuk melakukan pergerakan di waktu yang tepat," lanjutnya.
Soal Higuain
Untuk mengatasi permasalahan minimnya gol dari sektor striker, Chelsea lalu mendatangkan Gonzalo Higuain dari Juventus dengan status pinjaman. Penyerang asal Argentina itu datang setelah memutus masa peminjaman dengan AC Milan.
Higuain hadir dengan membawa fakta bahwa dirinya hanya bermain selama 130 menit di Milan sejak awal tahun 2019 ini. Karena itu, Sarri merasa bahwa Higuain belum berada di kondisi terbaiknya.
"Saat ini, dia belum berada dalam kondisi yang sangat baik secara fisik. Dalam 45 hari terakhir, dia hanya tampil dalam beberapa pertandingan saja. Selain karena punggungnya [cedera], juga karena keterlibatannya dalam bursa transfer," tambahnya.
"Jadi dia harus berbenah, sebab ia mampu berlari lebih cepat ketimbang yang sekarnang. Bila dia mampu berkembang secara fisi, dia bisa memberi bantuan yang berguna untuk kami sesegera mungkin," tutupnya.
Setelah ini, Sarri akan kembali memimpin anak asuhnya untuk melakoni laga Premier League kontra Huddersfield Town hari Sabtu (2/2) mendatang. Pertandingan itu sendiri akan berlangsung di markas The Blues, Stamford Bridge.
Saksikan Juga Video Ini
Berita video jadwal Premier League 2018-2019 pekan ke-25. Manchester City hadapi Arsenal di Etihad Stadium, Manchester, Minggu (3/2/2019).
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Anggap Chelsea Tebus Pulisic Kemahalan, Allardyce: Bagaimana Kalau Dia Cedera ACL?
Liga Inggris 1 Februari 2019, 23:30 -
Ingin Selamat, Sarri Diminta Beradaptasi
Liga Inggris 1 Februari 2019, 21:11 -
Tak Lama Lagi, Kabar Pemecatan Sarri Akan Beredar di Berbagai Media
Liga Inggris 1 Februari 2019, 20:29 -
Bakayoko Tegaskan Gabung Milan Bukan Keputusan yang Salah
Liga Italia 1 Februari 2019, 19:59 -
Bakayoko Akui Tidak Hepi di Milan Karena Gattuso
Liga Italia 1 Februari 2019, 19:33
LATEST UPDATE
-
Pelatih Timnas Bahrain: Kami Kalah dari Indonesia Karena Kesalahan Sendiri!
Tim Nasional 26 Maret 2025, 01:48 -
Timnas Indonesia Bungkam Bahrain, Mood Lebaran Makin Naik & Full Senyum!
Tim Nasional 26 Maret 2025, 01:37 -
Ubur-ubur Ikan Lele, Kamu Emang Kelas, Mang Ole!
Tim Nasional 26 Maret 2025, 01:05 -
Puja-puji untuk Rizky Ridho, Sang Dinding Tangguh Timnas Indonesia
Tim Nasional 26 Maret 2025, 00:42 -
Hasil Malaysia vs Nepal: Skor 2-0
Asia 26 Maret 2025, 00:40 -
Menang Lawan Bahrain, Peringkat FIFA Timnas Indonesia Bakal Naik pesat
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:43 -
Usai Kalahkan Bahrain, Kapan Timnas Indonesia Bermain Lagi?
Tim Nasional 25 Maret 2025, 23:11
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Terbaik Dunia 2015 Versi Yaya Toure
Editorial 25 Maret 2025, 12:29 -
5 Pemain yang Bisa Jadi Penerus Ronaldo di Timnas Portugal
Editorial 25 Maret 2025, 11:53 -
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10