Ternyata, Barcelona Tidak Berminat untuk Rekrut Gabriel Magalhaes

Serafin Unus Pasi | 24 April 2022 15:30
Ternyata, Barcelona Tidak Berminat untuk Rekrut Gabriel Magalhaes
Duel Roberto Firmino dan Gabriel Magalhaes pada laga leg kedua Carabao Cup 2021/2022 Arsenal melawan Liverpool, Jumat (21/1/2022) dini hari WIB (c) AP Photo

Bola.net - Rumor transfer Gabriel Magalhaes ke Barcelona nampaknya tidak akan jadi kenyataan. El Blaugrana dilaporkan tidak tertarik untuk mendatangkan bek Arsenal itu di musim panas nanti.

Barcelona memang dirumorkan sedang berburu bek baru. Mereka butuh pemain yang bisa menjadi penerus Gerard Pique di skuat mereka.

Advertisement

Beberapa hari terakhir nama Gabriel Magalhaes mencuat sebagai incaran Barcelona. Xavi dilaporkan tertarik untuk menarik bek asal Brasil itu ke Camp Nou.

Laporan yang dilansir Mundo Deportivo menyebut hal kebalikannya. Xavi dilaporkan tidak tertarik merekrut Gabriel.

Simak situasi transfer Gabriel selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Kurang Cocok

Menurut laporan tersebut, Barcelona tidak akan mencoba untuk merekrut Gabriel. Karena Xavi kurang menyukai gaya bermain sang bek.

Ia menilai cara bermain Gabriel berbeda dari yang ia inginkan. Jadi ia menilai sang bek bakal jadi beban tersendiri bagi timnya.

Itulah mengapa Xavi memutuskan untuk mengalihkan incaran Barcelona ke pemain lain yang dinilai cocok dengan skema permainannya.

2 dari 4 halaman

Faktor Harga

Laporan itu juga mengklaim bahwa Barcelona tidak merekrut Gabriel karena masalah mahar transfer.

Sang bek baru memasuki musim keduanya di Arsenal. Sehingga ia memiliki mahar transfer yang sangat tinggi.

Sementara dana belanja Barcelona sangat terbatas. Sehingga mereka menilai sang bek tidak bisa ditebus dengan harga yang maksimal.

3 dari 4 halaman

Opsi Alternatif

Menurut laporan itu, Barcelona punya satu incaran di Premier League.

Mereka ingin merekrut Cesar Azpilicueta yang berstatus sebagai free agent di musim panas nanti.