Termasuk Menang Ballon d'Or, Ini Momen Terbaik Cristiano Ronaldo Selama di Manchester United
Aga Deta | 24 Maret 2020 15:39
Bola.net - Cristiano Ronaldo pernah menjadi bagian dari kesuksesan Manchester United. Bintang asal Portugal itu bermain untuk Setan Merah mulai 2003.
Manchester United memboyong Ronaldo dari Sporting CP saat masih berusia 18 tahun. Kala itu, mungkin tidak banyak yang mengenal dan hanya menganggap Ronaldo sebagai pemain muda potensial.
Melalui tangan dingin Sir Alex Ferguson, Ronaldo perlahan menjelma menjadi pemain berlabel bintang. Pemain berjulukan CR7 itu lantas memegang peran penting bersama Wayne Rooney di lini depan Manchester United.
Ronaldo berhasil mengantarkan klub yang bermarkas di Old Trafford itu meraih gelar bergengsi seperti Premier League hingga Liga Champions.
Selama berkostum Manchester United, Ronaldo mampu mencatatkan 292 gol dengan mengukir 118 gol dan 69 assist.
Kemudian Ronaldo mampu mewariskan sejumlah rekor mengesankan seperti gol terbanyak selama satu musim hingga pemain termahal yang dijual Manchester United. Berbagai momen indah pun ia lalui selama memperkuat Setan Merah hingga 2009.
Momen tak terlupakan apa saja yang dilakukan Cristiano Ronaldo bersama Manchester United? Berikut ini rangkumannya dari Ronaldo.com.
1. Cetak Hattrick Pertama
Cristiano Ronaldo bergabung dengan Manchester United pada 2003. Namun, Ronaldo baru mencatatkan hattrick pertama dalam kariernya pada musim 2007-2008.
Pemain yang kini berusia 35 tahun itu mengukir hattrick pertamanya saat Manchester United bersua Newcastle United.
Dulu mungkin tak banyak yang menganggap Ronaldo bakal menjadi satu di antara pemain paling produktif cetak gol sepajang sejarah.
Saat ini, Ronaldo tercatat sudah mencatatkan total 56 hattrick.
2. Tendangan Bebas Sempurna ke Gawang Portsmouth
Selain mencetak hattrick pertamanya, Cristiano Ronaldo melakukan tendangan bebas indah pada musim 2007-2008. Sepakan bebas sempurna Ronaldo tersebut dilakukan saat Manchester United bersua Portsmouth.
Bola hasil sepakan Ronaldo terlihat sangat cepat dan sempurna masuk ke gawang. Setelah mencetak gol, tampak emosional saat melakukan selebrasi.
3. Pertandingan Mengesankan Melawan Aston Villa
Momen indah Cristiano Ronaldo bersama Manchester United tak hanya saat bertemu dengan klub besar, tetapi juga saat bertemu klub semenjana seperti Aston Villa.
Pada laga tersebut, Ronaldo tampak seperti bintang dunia. Acuannya, Ronaldo mampu mencetak satu gol dan mengirim tiga assist buat Carlos Tevez dan Wayne Rooney di lini depan.
4. Golnya Menangkan Puskas Award
Cristiano Ronaldo mencetak gol sensasional saat berkostum Manchester United. Pemain asal Portugal itu mencatatkan namanya di papan skor setelah melakukan sepakan dari jarak yang cukup jauh.
Gol Ronaldo tersebut dinobatkan sebagai yang terbaik dengan memenangi Puskas Award. Gol tersebut diukir Ronaldo saat Manchester United bersua FC Porto pada babak fase grup Liga Champions.
5. Raih Trofi Ballon d'Or Pertama
Crstiano Ronaldo menjadi satu di antara dua pemain yang mampu meraih lima trofi Ballon d'Or. Ia hanya kalah satu trofi dari Lionel Messi yang sudah mendapat enam trofi.
Di sisi lain, trofi Ballon d'Or pertama Ronaldo bisa dikatakan yang paling istimewa. Penghargaan tersebut kali pertama didapat Ronaldo saat memperkuat Manchester United.
Ronaldo meraih trofi tersebut setelah mengantarkan Setan Merah menjadi kampiun Liga Champions 2008. Kemudian pada musim tersebut Ronaldo mampu mengemas 42 gol di berbagai ajang.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Faozan Tri Nugroho/Editor Aning Jati
Published: 23 Maret 2020
Baca Juga:
- Bukan Henderson atau Maguire di Urutan Pertama, Ini Ranking Kapten Klub EPL Musim Ini
- Neymar dan Pencetak Gol Terbanyak Liga Champions asal Brasil
- Jangan Sampai Terpapar Virus Corona, Berpikir Positif Jadi Kunci
- Jaga Imunitas, Lakukan 2 Latihan Ini Saat Karantina Covid-19
- 10 Langkah Pencegahan Penularan Virus Corona Berdasar Kemenkes
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jalani Masa Karantina, Skuat United Terus Genjot Latihan Secara Mandiri
Liga Inggris 23 Maret 2020, 22:49 -
Target Besar Juan Mata di Manchester United: Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2020, 21:46 -
Lihat Tuchel, Ander Herrera Jadi Teringat Van Gaal
Liga Eropa Lain 23 Maret 2020, 21:19 -
Kisah Alexis Sanchez dan Inter Milan Berakhir di Musim Panas
Liga Italia 23 Maret 2020, 21:00 -
MU Butuh Satu Kepingan Lagi untuk Sempurnakan Lini Tengah, Siapa Dia?
Liga Inggris 23 Maret 2020, 20:40
LATEST UPDATE
-
Man United dan Real Betis Siap Bahas Masa Depan Antony Pekan Depan
Liga Inggris 20 Maret 2025, 08:15 -
Patrick Kluivert Janji Bakal Asah Ketajaman Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 08:05 -
Timnas Australia Tim yang Bagus, Tapi Begitu Juga dengan Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 07:57 -
Nagelsmann: Jerman Bidik Kemenangan Ganda Lawan Italia
Piala Eropa 20 Maret 2025, 07:46
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56