Temui Solskjaer, Romelu Lukaku Minta Dijual ke Inter Milan
Serafin Unus Pasi | 11 Juli 2019 15:20
Bola.net - Penyerang Manchester United, Romelu Lukaku diberitakan baru saja melakukan pertemuan empat mata dengan Ole Gunnar Solskjaer. Ia meminta sang pelatih agar melepasnya ke Inter Milan di musim panas ini.
Sejak paruh kedua musim lalu, beredar kabar bahwa Lukaku mulai tidak kerasan di United. Ia merasa tidak senang karena posisinya direbut oleh Marcus Rashford, sehingga ia ingin mencari klub baru di musim panas ini.
Namun Solskjaer diberitakan tidak ingin kehilangan Lukaku. Ia percaya bahwa sang striker masih punya masa depan di United sehingga ia ingin mempertahankannya di musim panas ini.
Menurut laporan The Sun, Solskjaer beberapa waktu yang lalu mengadakan pertemuan empat mata dengan Lukaku. Ia ingin membahas masa depan sang striker di musim panas ini.
Pada kesempatan itu, Solskjaer menegaskan bahwa Lukaku masih menjadi bagian dalam rencananya. Ia juga berencana untuk memberikan jam bermain lebih bagi sang striker musim depan.
Namun dalam proses diskusi itu, Lukaku tetap kukuh dalam pendiriannya. Ia merasa sudah tidak punya masa depan di United sehingga ia ingin pindah di musim panas ini.
Untuk itu ia meminta Solskjaer untuk tidak menahannya lagi dan mengikhlaskannya bergabung dengan Inter Milan di musim panas ini.
Simak situasi transfer Lukaku selengkapnya di bawah ini.
Masih Kumpulkan Uang
Inter Milan disebut-sebut sebagai destinasi karir Lukaku berikutnya. Namun hingga saat ini sang striker masih belum bisa pindah ke raksasa Italia tersebut.
Hal ini dikarenakan Inter Milan masih kekurangan dana untuk merekrut Lukaku. United mematok harga sekitar 75 juta pounds untuk sang striker.
Untuk itu pihak Inter tengah mengumpulkan dana agar transfer sang striker segera menjadi bagian dari tim mereka.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juan Mata Beber Alasannya Perpanjang Kontrak di Manchester United
Liga Inggris 10 Juli 2019, 22:56 -
Solskjaer: Paul Pogba Jadi Korban Pemberitaan Ngawur Media
Liga Inggris 10 Juli 2019, 21:00 -
Aaron Wan-Bissaka Disebut Investasi yang Bagus untuk Manchester United
Liga Inggris 10 Juli 2019, 20:40
LATEST UPDATE
-
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:53 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 23 Maret 2025, 15:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39