Tawaran Liverpool Lebih Tinggi, Alexis Tetap Pilih Arsenal

Editor Bolanet | 4 November 2014 13:23
Tawaran Liverpool Lebih Tinggi, Alexis Tetap Pilih Arsenal
Alexis Sanchez. (c) AFP
- beruntung mendapatkan komitmen Alexis Sanchez di musim panas kemarin, terutama seiring kabar yang mengungkap jika sang pemain memilih gabung The Gunners bukan karena uang.

Seperti diklaim harian Catalan Sport, penyerang asal Chile itu mendapat tawaran lebih tinggi untuk bergabung dengan yakni sekitar 46 juta poundsterling - 4 juta lebih banyak dari yang ditawarkan The Gunners pada .

Meski mendapat tawaran lebih tinggi, Alexis sudah kadung mantap hijrah ke London, terutama karena rayuan personal Arsene Wenger pada saat ia tampil di Piala Dunia 2014 kemarin, dan akhirnya menolak pinangan The Reds.

Dan saat ini bisa dibilang Arsenal memetik buah manis dari komitmen itu setelah Alexis mengemas 10 gol dari 16 penampilan di semua ajang - bahkan ia menjadi pemain Arsenal pertama yang mencetak 7 gol dalam 9 laga awal Premier League, sementara Liverpool justru melempem dan kesulitan mencari pengganti Luis Suarez. (sport/row)