Tandang ke Newcastle, Manchester United Diuntungkan Jeda Internasional
Serafin Unus Pasi | 16 Oktober 2020 20:59
Bola.net - Gelandang Manchester United, Fred merasa bersyukur dengan kehadiran jeda internasional baru-baru ini. Ia menilai jeda itu memberikan keuntungan tersendiri bagi timnya.
Hampir dua pekan lamanya, Premier League diliburkan. Menyusul FIFA menetapkan jeda internasional sejak awal Oktober kemarin.
Di akhir pekan ini, 20 kontestan Premier League akan kembali berlaga. Manchester United akan berhadapan dengan Newcastle di St James Park.
Menurut Fred, Jeda Internasional itu benar-benar memberi keuntungan tersendiri bagi timnya. "Jeda Internasional ini sangat bagus bagi kami," ujar Fred kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Persiapan Ekstra
Menurut Fred, timnya tidak tampil apik di tiga laga perdana karena waktu persiapan yang kurang. Jeda Internasional ini memberikan Setan Merah waktu untuk berbenah.
"Jeda Internasional kali ini memberikan kami kesempatan untuk beristirahat dan juga memikirkan apa yang telah terjadi. Jeda ini juga memberikan kami waktu untuk berlatih juga."
"Kami tidak menjalani pra musim tahun ini, jadi kami harus memanfaatkan waktu di jeda internasional untuk berlatih dan menyempurnakan beberapa hal yang lain."
Harus Bangkit
Bagi Fred, Manchester United tidak perlu patah hati setelah mendapatkan sejumlah hasil yang buruk. Ia menilai Setan Merah harus bangkit demi meraih hasil yang lebih baik.
"Sangat penting bagi kami untuk menatap ke depan. Apa yang terjadi di masa lalu biarlah menjadi masa lalu. Kami harus berpikir ke depan, terutama pertandingan yang akan datang."
"Kami harus mengincar banyak poin dan kami harus memberikan yang terbaik agar kami tidak terpeleset di tengah jalan. Kami harus memberikan yang terbaik di beberapa pertandingan ke depan dan meraih kemenangan." ujarnya.
Jadwal Padat
Setelah menghadapi Newcastle, MU ditunggu jadwal berat lainnya.
Mereka akan menghadapi PSG di fase grup Liga Champions.
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Chelsea Bakal Lepas N'Golo Kante di Bulan Januari, Siapa yang Mau Beli?
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 22:11 -
Bos Prancis: Paul Pogba adalah Seorang Pemimpin!
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 21:55 -
Ketika David De Gea harus Berguru ke Dean Henderson
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 20:40 -
Terungkap, Manchester United Halangi Diogo Dalot Gabung Everton
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 20:20 -
Impian Facundo Pellistri: Main Bareng Cavani di Lini Serang Manchester United
Liga Inggris 15 Oktober 2020, 20:00
LATEST UPDATE
-
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01 -
Manchester United Lagi Proses Transfer Striker Tajam Ligue 1 Ini
Liga Inggris 21 Maret 2025, 21:52
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39