Takut Harga Naik, Liverpool Kebut Transfer Nabil Fekir
Serafin Unus Pasi | 30 Mei 2018 14:41
Bola.net - - Klub Liga Inggris, Liverpool dikabarkan ingin mempercepat kepindahan Nabil Fekir ke Merseyside. The Reds ingin sang pemain resmi menjadi milik mereka sebelum Piala Dunia 2018 dimulai.
Nama Fekir sudah digadang-gadang menjadi pemain Liverpool semenjak awal tahun kemarin. Ia disebut menjadi buruan utama Jurgen Klopp untuk lini serangnya.
Namun sejauh ini terjadi tarik ulur mengenai status Fekir. Kedua pihak masih belum kunjung mencapai kata sepakat untuk bintang Timnas Prancis tersebut.
Namun dilansir Sportsmole, pihak Liverpool ingin transfer ini segera tuntas. Untuk itu mereka akan menggelar negosiasi yang intens dengan Liverpool dalam waktu dekat.
Rampung Sebelum Piala Dunia?
Rampung Sebelum Piala Dunia?
Laporan tersebut menyebutkan bahwa Liverpool ingin transfer itu tuntas minggu ini. Pasalnya mereka ingin transfer ini tuntas sebelum Piala Dunia 2018 bergulir.
Laporan tersebut mengungkapkan bahwa Liverpool takut Fekir akan bersinar di Rusia nanti. Hal itu berpotensi meningkatkan harga jualnya sehingga The Reds ingin segera memilikinya dalam waktu dekat.
Nilai transfer Fekir sendiri kabarnya saat ini berada di angka 60 juta Pounds. Untuk itu mereka akan mencoba untuk membujuk Lyon agar segera menuntaskan transfer ini.
Rekrutmen Kedua Liverpool
Rekrutmen Kedua Liverpool
Jika Fekir menyepakati transfer ini, maka ia akan menjadi rekrutmen kedua Liverpool. Kemarin, The Reds berhasil merekrut Fabinho dari AS Monaco dengan mahar transfer mencapai 44 juta pounds. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fabinho Gabung Liverpool Karena Ada Firmino
Liga Inggris 29 Mei 2018, 13:57 -
Nabil Fekir Bisa Jadi Rekan Anyar Fabinho di Liverpool
Liga Inggris 29 Mei 2018, 08:38 -
Ternyata Liverpool Mendekati Fabinho Sudah Sejak Lama
Liga Inggris 29 Mei 2018, 08:10 -
Fabinho Pilih Liverpool Karena Permainan Menyerang
Liga Inggris 29 Mei 2018, 07:46 -
Fabinho Akan Langsung Nyetel Dengan Permainan Liverpool
Liga Inggris 29 Mei 2018, 07:34
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap BRI Liga 1 2024/2025
Bola Indonesia 22 Maret 2025, 07:53 -
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39