Tak Pernah Dimainkan Sama Sekali, Liverpool Resmi Jual Ben Davies ke Rangers
Ari Prayoga | 20 Juli 2022 02:55
Bola.net - Raksasa Premier League, Liverpool akhirnya resmi menjual bek Ben Davies ke klub Skotlandia, Rangers secara permanen pada Rabu (20/7/2022) dini hari WIB.
Meski tak disebutkan secara rinci, akan tetapi Rangers kabarnya harus membayar biaya transfer awal senilai 3 juta poundsterling plus biaya tambahan 1 juta poundsterling untuk menggaet Davies.
Lewat laman resmi mereka, Rangers mengumumkan bahwa Davies sepakat meneken kontrak berdurasi empat musim alias hingga 30 Juni 2026 mendatang.
Pengumuman Rangers
Salam Perpisahan Jurgen Klopp
Klopp pun memberikan ucapan salam perpisahan terhadap Davies. Menurut manajer Liverpool itu, Davies melakukan langkah yang bagus dengan merapat ke Rangers.
“Kepindahan yang super. Hasil yang sangat positif. Rangers adalah klub yang fantastis, klub besar. Ben pasti berada di panggung besar. Di sepak bola Eropa juga. Ini memberikan kesempatan yang tepat untuk menunjukkan kualitas dan ketenangannya. Sebagai pribadi, dia adalah pria sebaik yang bisa Anda harapkan untuk bertemu," ujar Klopp.
“Jujur ini adalah perekrutan yang cerdas dari Giovanni van Bronckhorst. Sempurna untuk semua pihak. Dia merupakan seorang bek yang ulung, yang memasuki tahun-tahun puncaknya dan yang karakternya luar biasa,"
“Kami tidak berharap apa pun kepada Ben selain kesuksesan yang pantas dia dapatkan dan akan mengikuti dari sini saat dia terus membuat banyak prestasi selama sisa kariernya.”
Ben Davies di Liverpool
Liverpool merekrut Davies dari Preston North End pada Februari 2021. Pembelian Davies bisa dikatakan sebagai panic buying karena saat itu The Reds tengah mengalami krisis lini belakang.
Nyatanya, Davies sama sekali tak mendapat kesempatan bermain di paruh kedua musim 2020/21. Ia tercatat hanya delapan kali masuk dalam daftar pemain cadangan.
Musim 2021/22 kemarin, Liverpool meminjamkan Davies ke Sheffield United. Sebelum sempat bermain untuk tim utama The Reds, Davies kini pindah ke Rangers.
Jadwal Pramusim Liverpool 2022/23
12 Juli 2022
Manchester United 4-0 Liverpool, Rajamangala Stadium
15 Juli 2022
Liverpool 2-0 Crystal Palace, Singapore National Stadium
21 Juli 2022
RB Leipzig vs Liverpool, Red Bull Arena Leipzig
27 Juli 2022
Red Bull Salzburg vs Liverpool, Red Bull Arena Salzburg
30 Juli 2022
Liverpool vs Manchester City, King Power Stadium
31 Juli 2022
Liverpool vs Strasbourg, Anfield.
Sumber: Rangers FC, Liverpool FC
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cari Pengganti Firmino, Liverpool Impor Penyerang dari Prancis?
Liga Inggris 19 Juli 2022, 18:32 -
Tahun Depan, Liverpool Bakal Kejar Jude Bellingham!
Liga Inggris 19 Juli 2022, 15:00 -
Rencana Klopp untuk Darwin Nunez? Tunggu Di Dua Pekan Awal Ya!
Liga Inggris 19 Juli 2022, 13:00 -
Fans Liverpool Gak Perlu Cemas, Darwin Nunez Bakal Bagus Kok!
Liga Inggris 19 Juli 2022, 11:00 -
Sebelum ke Liverpool, Luis Diaz Ternyata Sudah Sepakat Gabung Barcelona
Liga Spanyol 18 Juli 2022, 21:46
LATEST UPDATE
-
Barcelona Pertimbangkan Ademola Lookman sebagai Alternatif di Lini Serang
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 03:32 -
Tuchel Evaluasi Kemenangan Pertamanya: Inggris Butuh Peningkatan
Piala Dunia 23 Maret 2025, 03:15 -
Juventus Siap Pecat Thiago Motta, Igor Tudor Jadi Kandidat Utama Penggantinya
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:03 -
Inter Milan Bidik Arda Guler Jika Gagal Gaet Nico Paz
Liga Italia 23 Maret 2025, 03:02 -
Menepis Anggapan Remeh Liverpool 'Hanya' Mungkin Juara Premier League
Liga Inggris 23 Maret 2025, 02:45 -
Pemain Juventus Sempat Prediksi Thiago Motta Dipecat Usai Dihajar Fiorentina
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:32 -
Barcelona Hadapi Krisis Bek Tengah Jelang Laga vs Osasuna
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 02:15 -
Prediksi Formasi Juventus di Bawah Mancini: Vlahovic Makin Kesulitan?
Liga Italia 23 Maret 2025, 02:02 -
Julian Alvarez Geram dengan Kontroversi Penalti di Liga Champions
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 01:32 -
Jaap Stam Yakin Jeremie Frimpong Cocok untuk Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 01:02
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39