Tak Mau Lama-lama di Chelsea, Courtois Kini Ingin Perkuat Madrid
Dimas Ardi Prasetya | 28 Desember 2017 19:51
Bola.net - - Kiper Chelsea Thibaut Courtois dikabarkan telah menolak tawaran kontrak baru dari The Blues dan sekarang malah ngebet untuk segera gabung Real Madrid.
Kiper asal Belgia itu sendiri sebelumnya sudah cukup lama dikait-kaitkan dengan Madrid. Bersama dengan David De Gea, ia disebut lebih pantas untuk mengisi pos penjaga gawang yang kini diisi oleh Keylor Navas.
Madrid sendiri sempat nyaris mendatangkan De Gea dari Manchester United pada 2015 lalu. Namun transfer itu digagalkan oleh mesin faksimili yang eror.
Setelah itu, mereka pun disebut terus mengejar De Gea. Namun di lain waktu mereka disebut siap untuk mendatangkan Courtois karena merasa kesulitan untuk bisa mendatangkan De Gea dari Old Trafford.
Kontrak Courtois bersama dengan Chelsea sendiri saat ini masih tersisa 18 bulan saja. The Blues sebenarnya sudah berusaha memperpanjang kontraknya namun mereka merasa keberatan dengan tuntutan kenaikan gaji sang kiper, yang semula 100 ribu menjadi 200 ribu Pounds per pekan.
Menurut laporan dari Guillem Balague, Courtois kini sudah memutuskan tak akan membela Chelsea lebih lama lagi. Ia pun sudah menginformasikan pada pihak Madrid bahwa ia ingin pindah ke Santiago Bernabeu dan mendorong Los Blancos untuk segera mengajukan penawaran pada dirinya.
Courtois sendiri ingin kembali ke Spanyol karena faktor keluarga. Sebab anak-anaknya tinggal di kota Madrid.
Di sisi lain, manajer Chelsea Antonio Conte disebut telah memiliki calon pengganti bagi Courtois. Kiper tersebut adalah Sergio Rico, shot stopper milik Sevilla.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kane Dianggap Sudah Satu Level Dengan Messi
Liga Inggris 27 Desember 2017, 18:42 -
Walau Dikalahkan Chelsea, Pelatih Brighton Tetap Bangga
Liga Inggris 27 Desember 2017, 15:45 -
5 Kandidat Pengganti Antonio Conte Jika Tinggalkan Chelsea
Editorial 27 Desember 2017, 15:15 -
Boxing Day, Alonso Akui Conte Sempat Murka di Ruang Ganti
Liga Inggris 27 Desember 2017, 14:30 -
Debat Tiada Akhir Messi vs Ronaldo, Ini Pilihan Hazard
Liga Inggris 27 Desember 2017, 13:40
LATEST UPDATE
-
Kontrak di Real Madrid Kian Menipis, Antonio Rudiger Cuek!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:47 -
Link Live Streaming Kroasia vs Prancis - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:42 -
Link Live Streaming Denmark vs Portugal - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:35 -
Link Live Streaming Italia vs Jerman - Perempat Final UEFA Nations League
Piala Eropa 21 Maret 2025, 01:25 -
Banding Ditolak, Laga Barcelona vs Osasuna Tetap Digelar Pekan Depan
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 01:18 -
Diinginkan MU dan Liverpool, Juventus Bersedia Lepas Kenan Yildiz?
Liga Italia 21 Maret 2025, 01:01 -
Gak Jadi Beli, Real Betis Mau Pinjam Antony Lagi dari MU!
Liga Spanyol 21 Maret 2025, 00:52 -
Analisa Coach RD: Indonesia Kena Jebak Australia
Tim Nasional 21 Maret 2025, 00:41
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40