Tak Akan Terjadi! Liverpool Diyakini Bakal Kalah Dalam Perburuan Bellingham
Dimas Ardi Prasetya | 11 Oktober 2022 05:31
Bola.net - Bos Peterborough United, Darragh MacAnthony, meyakini Liverpool tak akan bisa memenangkan perburuan gelandang Borussia Dortmund, Jude Bellingham.
Belakangan ini nama Bellingham makin santer disebut bakal cabut dari Dortmund. Padahal kontraknya masih tersisa sampai tahun 2025.
Sejumlah klub telah dikaitkan dengan pemain 19 tahun tersebut. Bahkan kabarnya ada yang sudah coba merekrutnya pada musim panas 2022 kemarin.
Namun Dortmund menolak melepas Bellingham. Pasalnya mereka sudah melepas Erling Haaland dan tak mau kehilangan dua bintangnya sekaligus dalam satu waktu.
Dortmund Siap Jual Bellingham
Borussia Dortmund memang mempertahankan Jude Bellingham pada musim ini. Akan tetapi mereka diyakini siap melepas sang gelandang pada musim panas 2023 mendatang.
Di sisi lain, Bellingham juga diklaim siap cabut dari Dortmund dan gabung ke klub yang lebih besar. Harga jual penggawa timnas Inggris itu juga sudah ditetapkan.
Kabarnya ia bisa cabut dari Dortmund jika ada yang bersedia membayar 83 juta pounds. Sebelumnya mereka diklaim mematok harga hingga lebih dari 100 juta pounds.
Liverpool tak Mungkin Angkut Bellingham
Ada beberapa klub yang belakangan ini dikabarkan bisa jadi pelabuhar karier baru Jude Bellingham. Sebut saja Liverpool, Real Madrid, Manchester City, Manchester United, hingga Chelsea.
Menurut Darragh MacAnthony, Liverpool tak bakal bisa memenangkan perburuan Bellingham. Sebab lawan-lawannya adalah klub kaya yang siap jor-joran dalam urusan mengeluarkan duit.
“Apakah orang benar-benar berpikir Liverpool merekrut Jude Bellingham? Kontrol diri kalian!" serunya pada podcastnya sendiri, Hard Truth, via Sportbible.
“Dengan Man City, Chelsea dan kekayaan di luar sana, Real Madrid, apakah menurut Anda Bellingham akan pergi ke Liverpool? Jangan buang waktu Anda untuk yang satu itu, itu tidak akan pernah terjadi," klaimnya.
Ke Mana Bellingham Berlabuh?
Jika Liverpool diprediksi gagal memboyong Jude Bellingham, maka klub mana yang akan bisa mengamankan servisnya? Darragh MacAnthony kemudian memprediksi bahwa eks pemain Birmingham City itu tak akan merapat ke Spanyol.
Ia memprediksi Bellingham akan balik ke Premier League. Secara spesifik, ia Darragh yakin Manchester City yang bakal bisa mendatangkan Bellingham.
“Bocah itu, saya pikir ia akan pergi ke Man City, mereka akan menjual Bernardo Silva ke Barcelona, Gundogan akan kembali ke Jerman dan menghabiskan uang mereka," klaim MacAnthony.
Jadwal Pertandingan Liverpool
Jadwal Pertandingan Liverpool berikutnya:
Pertandingan: Rangers vs Liverpool
Stadion: Ibrox
Hari: Kamis, 13 Oktober 2022
Kickoff: 02.00 WIB
Klasemen Premier League
(Sportible)
Baca Juga:
- Setelah Liverpool, Kini Giliran Man City yang Juga Incar Jamal Musiala
- Sadar Diogo Dalot Diincar Barcelona, Manchester United Langsung Tetapkan Banderol
- Akhiri Drama, Barcelona Jual Permanen Antoine Griezmann ke Atletico Madrid
- Man United Kirim Scout untuk Pantau Laga Benfica vs PSG, Ngincer Siapa Ya?
- Bukan di Januari, Manchester United Baru Rekrut Cody Gakpo di Musim Panas 2023
- Mbappe tak Didapat dan Haaland Lepas, Madrid Kini Incar Joao Felix
- Arsenal Sedikit Lagi Perpanjang Kontrak Gabriel Martinelli
- Denis Zakaria Minta Bertemu Empat Mata dengan Graham Potter, Ada Apa Nih?
- Cari pengganti Higuain, Inter Miami Aktif Kejar Cristiano Ronaldo
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Setelah Liverpool, Kini Giliran Man City yang Juga Incar Jamal Musiala
Liga Inggris 10 Oktober 2022, 21:53 -
Prediksi FC Copenhagen vs Manchester City 11 Oktober 2022
Liga Champions 10 Oktober 2022, 16:01 -
Arsenal Juara Liga Inggris? Selama Terus Pepet Man City, Mungkin Saja!
Liga Inggris 10 Oktober 2022, 10:00 -
Bahkan Mohamed Salah Pun Tidak Layak Disandingkan dengan Erling Haaland
Liga Inggris 10 Oktober 2022, 01:32 -
Harry Kane Menolak Menyerah Berebut Sepatu Emas dengan Erling Haaland
Liga Inggris 10 Oktober 2022, 00:01
LATEST UPDATE
-
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45 -
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:41
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Tantangan Italia di Leg 2 Lawan Jerman: Wajib Menang dan Cedera Pemain
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:30 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39