Taipan Inggris Ajukan Tawaran Kedua untuk Beli Chelsea
Serafin Unus Pasi | 22 Maret 2022 16:47
Bola.net - Nick Candy nampaknya tidak main-main dalam upayanya membeli Chelsea. Taipan asal Inggris itu dilaporkan telah mengajukan tawaran keduanya untuk membeli The Blues.
Chelsea saat ini sedang mencari pemilik baru. Roman Abramovich terpaksa menjual klub asal London Barat itu karena sanksi dari Pemerintah Inggris.
Beberapa pihak sangat tertarik untuk membeli Chelsea. Salah satunya adalah pengusaha real estate asal Inggris, Nick Candy.
Dilansir Evening Standard, Candy benar-benar serius untuk membeli Chelsea. Ia baru-baru ini mengajukan tawaran baru ke Direksi Chelsea.
Simak informasi terkait tawaran terbaru Candy di bawah ini.
Tawaran Kedua
Menurut laporan tersebut, Candy baru-baru ini menghubungi Direksi Chelsea. Ia mengajukan tawaran keduanya untuk membeli The Blues.
Awalnya tawaran Candy berkisar di bawah 2 milyar pounds. Namun angka itu ditolak oleh Direksi Chelsea.
Nah di tawaran terbaru ini, Candy menawar Chelsea dengan bayaran di atas dua milyar poundsterling. Ia berharap tawaran ini bsia meluluhkan Direksi Chelsea.
Masih di Bawah Target
Laporan itu mengklaim tawaran terbaru Candy ini belum tentu diterima Direksi Chelsea. Karena tawaran itu masih di bawah target yang ditetapkan Direksi Chelsea.
Direksi Chelsea menginginkan penjualan klub ini bernilai sekitar 3 Milyar pounds. Jadi tawaran Candy ini belum mencapai target mereka.
Namun situasi ini bisa berubah, karena Chelsea saat ini sedang diburu waktu sehingga mereka berpotensi bisa menerima tawaran Candy ini.
Dua Syarat
Roman Abramovich sendiri menegaskan bahwa ada dua syarat yang harus dipenuhi calon pemilik Chelsea yang baru.
Ia ingin pemilik baru itu punya cukup uang untuk membuat Chelsea tim yang kuat. Selain itu ia juga ingin Stamford Bridge segera dipugar.
Klasemen Premier League
(Evening Standard)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Termasuk Erik ten Hag, Ini Lima Kandidat Nakhoda Anyar Manchester United
Liga Inggris 21 Maret 2022, 20:09 -
Diincar MU, Declan Rice Disarankan Cabut dari West Ham
Liga Inggris 21 Maret 2022, 18:14 -
5 Penyerang Top yang Bisa Diboyong Chelsea Musim Depan
Editorial 21 Maret 2022, 14:04
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39