Tahun 2022, Inter Milan Daratkan Bek Timnas Jerman Ini?
Serafin Unus Pasi | 23 September 2021 18:20
Bola.net - Klub Serie A, Inter Milan dilaporkan mulai menyusun rencana transfer mereka di tahun 2022. Salah satu pemain yang dirumorkan masuk incaran Nerrazurri adalah Robin Gosens.
Seperti yang sudah diketahui, Inter Milan mengalami perombakan tim di musim panas ini. Beberapa pemain kunci mereka memutuskan cabut dan Inter mendatangkan pemain-pemain sebagai gantinya.
Salah satu posisi yang belum tercover oleh Inter adalah pos bek kiri. Selepas kepergian Ashley Young, Nerrazurri belum mendatangkan bek kiri baru untuk tim mereka.
Calciomercato mengklaim bahwa Inter sudah memiliki satu target utama untuk posisi itu. Ia adalah bek milik Atalanta, Robin Gosens.
Simak rencana transfer Gosens selengkapnya di bawah ini.
Bek Teruji
Menurut laporan tersebut, Inter Milan sudah mantap untuk mendatangkan Gosens di tahun 2022 mendatang.
Mereka menilai sang bek adalah salah satu bek kiri terbaik di Italia saat ini. Ia menunjukkan performa yang menawan bersama Atalanta dalam dua tahun terakhir.
Stabilnya performa Gosens membuat Inter yakin bahwa ia bisa memberikan dampak yang besar untuk Nerrazurri.
Mahar Transfer
Inter Milan harus siap merogoh kocek cukup dalam untuk mengamankan jasa Gosens.
Atalanta dilaporkan siap berpisah dengan sang bek di tahun depan. Asalkan tawaran yang masuk ke mereka sepadan.
Kubu La Dea dilaporkan menargetkan sekitar 30 juta Euro untuk mahar transfer sang bek.
Banyak Peminat
Inter harus bergerak cepat untuk mengamankan jasa Gosens.
Pasalnya ada beberapa klub top Eropa yang juga mengincar bek berusia 26 tahun tersebut.
(Calciomercato)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Mencak-mencak Usai Laga Juventus vs AC Milan, Allegri: Saya Juga Manusia
Liga Italia 22 September 2021, 22:21 -
Live Streaming Bola Malam Ini: Spezia vs Juventus di Vidio
Liga Italia 22 September 2021, 19:01 -
Prediksi AS Roma vs Udinese 24 September 2021
Liga Italia 22 September 2021, 16:01 -
Jadwal Serie A Hari Ini Live di Televisi, Rabu 22 September 2021
Liga Italia 22 September 2021, 15:30 -
5 Pemain AC Milan yang Berstatus sebagai Pemain Pinjaman
Editorial 22 September 2021, 15:08
LATEST UPDATE
-
Lupakan Australia, Timnas Indonesia Fokus Hadapi Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 19:57 -
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39