Sulit Datangkan Kroos, MU Incar Gelandang Napoli Ini
Asad Arifin | 18 April 2018 23:03
Bola.net - - Manchester United nampaknya mulai sadar bahwa kemungkinan mendapatkan jasa Toni Kroos dari Real Madrid cukup sulit. Kini, United pun mulai mengalihkan bidikan pada sosok gelandang milik Napoli, Jorginho.
United memang membutuhkan gelandang baru pada musim 2018/19 mendatang. Sebab, Setan Merah bakal ditinggal sejumlah pemain kuncinya. Michael Carrick bakal pensiun, lalu ada Marouane Fellaini yang tidak memperpanjang kontraknya.
United juga berpeluang ditinggal oleh Ander Hererra yang ingin kembali ke Spanyol demi mendapat menit bermain lebih banyak.
Dikutip dari The Independent, United pun mulai menyusun rencana untuk mengganti sejumlah pemain kunci tersebut. Kroos jadi bidikan utama. Namun, Madrid diyakini tidak akan melepas pemain asal Jerman. Sebab, selama ini dia jadi pemain andalan Zinedine Zidane.
Lantas, United mengalihkan bidikan pada Jorginho yang dinilai lebih realistis untuk didatangkan.
Beberapa waktu lalu, Jorginho juga sudah berkata bahwa dia siap mencoba tantangan baru dengan pindah dari Napoli. Pemain berusia 26 tahun berniat untuk mencoba peruntungan bermain di Premier League dan United pun bisa jadi solusi bagi Jorginho.
Sementara itu, selain Jorginho, United juga dikaitkan dengan beberapa gelandang top Eropa lain. Dikutip dari berbagai sumber, nama yang jadi incaran United yakni: Julian Weigl [Borussia Dortmund], Fred [Shakhtar Donetsk] dan Carlos Soler [Valencia].
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selain Bayern, Juve Juga Siap Bersaing untuk Martial
Liga Italia 17 April 2018, 19:36 -
Klub La Liga Ini Bakal Rusak Rencana Juve Boyong Darmian
Liga Inggris 17 April 2018, 19:07 -
Rashford Tunda Negosiasi Kontrak Baru di United
Liga Inggris 17 April 2018, 18:04 -
Liga Inggris 17 April 2018, 17:46
-
Jadi Incaran MU, Begini Tanggapan Wonderkid Celtic Ini
Liga Inggris 17 April 2018, 16:41
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39