Sudah Layakkah Menyebut Harry Kane Sebagai Legenda Premier League?
Richard Andreas | 3 Juni 2020 03:00
Bola.net - Harry Kane jelas merupakan salah satu pemain terbaik pada beberapa musim terakhir Premier League. Gol-golnya berulang kali membantu dan menyelamatkan Tottenham, yang mungkin membuat Kane mulai dipertimbangkan sebagai legenda.
Enam musim terakhir, Kane konsisten bersaing dalam daftar pencetak gol terbaik Premier League. Dia sudah mencetak 181 gol dalam 278 penampilan dan sudah dua kali meraih Golden Boot.
Kane pun memegang peran penting dalam kesuksesan Spurs bersaing di empat besar dan keberhasilan mencapai final Liga Champions. Seharusnya musim 2019/20 ini Kane bakal mencapai puncak permainannya, tapi cedera panjang jadi masalah.
Kini, layakkah menyebut Kane sebagai legenda? Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Sudah Jadi Legenda
Menyebut Kane sebagai legenda di usia 26 tahun mungkin masih terlalu dini, tapi tidak bagi Lucas Moura. Dia beberapa kali bermain di samping Kane di lapangan, dan karena itulah dia paham betul kualitas Kane.
"Bagi saya, Harry Kane sudah jadi legenda Premier League di Inggris. Bagi saya, kualitasnya untuk mencetak gol sungguh luar biasa, dengan kaki kanan dan kaki kiri," ungkap Moura kepada Bleacher Report.
"Dia sangat tangguh. Tembakannya sangat kuat. Dia sangat kompetitif dan ingin memenangi setiap sesi latihan, setiap pertandingan, dan itu mendorong kami untuk jadi pemain yang lebih baik, untuk terus berkembang."
Komplain Kane
Menurut Moura, Kane adalah pemain pertama yang bakal menegur rekannya yang tampil buruk. Hal itu membuktikan bahwa Kane punya sosok pemimpin, calon legenda yang layak.
"Jika saya tidak memberikan yang terbaik, itu bakal memengaruhi dia dan dia akan komplain. Itu membuat saya jadi pemain yang lebih baik untuk Spurs," lanjut Moura.
Lebih lanjut, Moura meyakini saat ini skuad Spurs sudah siap kembali dan memberikan yang terbaik di Premier League. Mereka masih bersaing di empat besar, sudah seharusnya Tottenham memasang target tinggi.
Sumber: Bleacher Report
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Eks Bos Tottenham: Harry Kane Pindah ke MU Sangat Mungkin Terjadi
Liga Inggris 2 Juni 2020, 19:30 -
Agen Bantah Willian Sudah Sepakat Gabung Tottenham
Liga Inggris 2 Juni 2020, 16:20 -
Hari Ini Setahun Lalu, Liverpool jadi Raja Eropa
Liga Champions 1 Juni 2020, 21:21 -
Kejutan, Tottenham Siap Bayar Gaji Besar Philippe Coutinho
Liga Inggris 31 Mei 2020, 19:00
LATEST UPDATE
-
Reaksi Bijak Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Dipermak Australia 1-5
Tim Nasional 21 Maret 2025, 07:18 -
Vinicius, Raphinha, Rodrygo: Perburuan Bintang Baru Brasil Pasca Neymar
Amerika Latin 21 Maret 2025, 06:34 -
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40