Sturridge Bersyukur Kembali Cetak Gol

Editor Bolanet | 1 Februari 2015 09:58
Sturridge Bersyukur Kembali Cetak Gol
Sturridge bersyukur bisa comeback (c) AFP
- Lama berkutat dengan cedera, akhirnya Daniel Sturridge comeback. Dalam pertarungan kontra West Ham di Anfield (31/01) ia diturunkan sebagai pengganti Lazar Markovic di menit 68.

Tak membuang kesempatan yang diberikan Brendan Rodgers, striker Inggris itu mencetak gol kedua dengan mengkonversi assist Philippe Coutinho. Setelah pertandingan usai, ia pun mengungkapkan kegembiraannya.

Rasanya luar biasa, tapi tadi adalah permainan tim dan saya senang dengan kemenangan yang diraih ini.

Senang sekali bisa kembali bermain. Saya bahagia bisa bermain lagi dan sangat bersyukur karena bisa mencetak gol. katanya pada Sky Sports.

Dengan tambahan tiga poin, The Reds kini hanya terpaut empat poin saja dari posisi keempat dengan catatan Southampton masih bermain 22 pertandingan. [initial]

 (spm/dct)