Striker Manchester City, Sergio Aguero Umumkan Dirinya Positif Covid-19
Ari Prayoga | 22 Januari 2021 03:03
Bola.net - Striker andalan Manchester City, Sergio Aguero mengumumkan dirinya positif Covid-19. Aguero pun menjadi anggota skuad City terbaru yang dinyatakan positif Covid-19.
Perjalanan Aguero musim ini terganggu dengan cedera. Penyerang asal Argentina itu tercatat terakhir kali bermain bagi City adalah ketika menjadi pemain pengganti dalam laga kontra Chelsea awal Januari kemarin.
Musim ini Aguero tercatat baru bermain dalam sembilan pertandingan di semua kompetisi, itu pun hanya tiga kali ia menjadi starter. Kun baru mencetak dua gol yang semuanya tercipta di pentas Liga Champions.
Pengumuman Aguero
Sebelumnya Aguero sudah harus absen membela Manchester City karena ia diwajibkan menjalani isolasi mandiri usai melakukan kontak dengan orang yang positif Covid-19.
Kamis (21/1/2021) malam WIB, Aguero lewat akun Twitter pribadinya mengabarkan bahwa dirinya dinyatakan positif dan sempat mengalami beberapa gejala.
"Setelah kontak dekat, saya mengisolasi diri dan tes terakhir yang saya lakukan ternyata positif COVID 19. Saya mengalami beberapa gejala dan saya mengikuti perintah dokter untuk menjalani pemulihan. Jaga diri kalian, semuanya!" tulis Aguero.
Nasib Manchester City
Dengan dipastikannya Aguero positif, maka sudah ada sembilan pemain Manchester City yang pernah positif Covid-19, salah satu yang terkena dampak terburuk di Premier League.
Sebelumnya, sejumlah pemain seperti Eric Garcia, Gabriel Jesus, hingga Kyle Walker juga sempat dinyatakan positif Covid-19.
Terlepas dari fakta tersebut, hingga kini Manchester City tetap menunjukkan tren positif dan tengah bersaing di papan atas klasemen Premier League.
Sumber: Twitter @aguerosergiokun
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Pengakuan Carragher: Manchester United Kandidat Juara Premier League 2020-21
Liga Inggris 21 Januari 2021, 22:57 -
5 Calon Pengganti Sergio Aguero di Manchester City, Nomor 1 Eks Pemain MU
Editorial 21 Januari 2021, 16:49 -
Manchester City Terus di Tren Kemenangan
Galeri 21 Januari 2021, 10:23 -
5 Pelajaran Manchester City vs Aston Villa: Awas ya MU, Hanya Berjarak 2 Poin!
Liga Inggris 21 Januari 2021, 07:36
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39