Striker AC Milan Sedang Didekati Liverpool

Editor Bolanet | 6 Mei 2015 12:14
Striker AC Milan Sedang Didekati Liverpool
Jeremy Menez (c) AFP
- Untuk memperkuat lini depan mereka di ajang Premier League musim depan, Liverpool berencana untuk mengajukan tawaran kepada AC Milan terkait penyerang mereka, Jeremy Menez.

Menurut laporan yang dihimpun Metro, Menez yang telah mencetak 16 gol dalam 32 penampilannya bersama Rossoneri memang menjadi daya tarik tersendiri bagi klub-klub Eropa.

Sementara itu, bukan sebuah rahasia lagi jika The Reds saat ini memang sangat membutuhkan sosok penyerang dengan naluri pembunuh. Setelah Luis Suarez pergi, pasukan Rodgers tersebut memang kerap mengalami kesulitan dalam mencetak gol.

Otomatis, hanya Divock Origi dan kembalinya Daniel Sturidge dari cedera pinggul saja yang saat ini menjadi harapan bagi Liverpool untuk musim depan.

Selain Liverpool, klub yang juga menaruh minat pada Menez adalah AS Monaco. Klub yang berkompetisi di Ligue 1 tersebut juga sedang mengincar pemain berusia 27 tahun itu.[initial]

 (mtr/yp)