Southampton Lawan yang Berbahaya, MU!
Serafin Unus Pasi | 11 Februari 2022 20:50
Bola.net - Sebuah wanti-wanti diberikan Ralf Rangnick kepada skuat Manchester United. Ia ingin anak asuhnya tampil dengan performa terbaik mereka demi mengalahkan Southampton.
Pada akhir pekan ini Manchester United akan bermain di ajang Premier League. Mereka menjamu Southampton di Old Trafford.
Sang tamu datang dengan kepercayaan diri yang tinggi. Di tengah pekan kemarin, mereka berhasil mengalahkan Tottenham.
Rangnick mengakui timnya harus ekstra waspada di laga ini. "Kami sadar betul bahwa pertandingan ini bakal sangat sulit," buka Rangnick yang dikutip Manchester Evening News.
Baca komentar lengkap pelatih asal Jerman itu di bawah ini.
Permainan Mengesankan
Rangnick menyebut bahwa ia telah menonton pertandingan Southampton melawan Tottenham. Ia mengakui bahwa The Saints tampil istimewa di laga itu.
"Ya, saya sudah menonton pertandingan mereka melawan Spurs, dan saya bisa bilang bahwa mereka layak menang,"
"Mereka bermain dengan taktik level tinggi dan saya tahu ini akan jadi tantangan tersendiri bagi kami. Namun saya yakin kami bisa menjawab tantangan ini,"
Jangan Sampai Kendor
Rangnick menyebut bahwa ada kunci agar timnya tidak kalah melawan Southampton. Ia ingin timnya tidak kendor di babak kedua seperti yang terjadi belakangan ini.
"Kami akan mempersiapkan diri untuk pertandingan besok, dan kami wajib memenangkan laga ini,"
"Kami bermain dengan baik di babak pertama saat melawan Middlesbrough dan Burnley. Namun kami harus bermain dengan baik di semua babak saat melawan Southampton dan Brighton," ujarnya.
Tambahan Tenaga
Manchester United dipastikan akan mendapatkan tambahan tenaga di laga ini. Alex Telles sudah berlatih usai positif COVID-19.
Sementara kompariotnya, Fred dilaporkan masih harus beristirahat karena ia masih positif COVID-19.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Luis Diaz Gagal, Manchester United Incar Rising Star West Ham Ini
Liga Inggris 10 Februari 2022, 22:34 -
Nego Kontrak Baru Youri Tielemans Gagal, MU Siaga Satu
Liga Inggris 10 Februari 2022, 21:36 -
Ketimbang Bellingham atau Rice, MU Disarankan Angkut John McGinn
Liga Inggris 10 Februari 2022, 21:13 -
Ada Luis Enrique di Bursa Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 10 Februari 2022, 20:49 -
Manchester United Umumkan Sponsor Baru, Dapat Dana Segar Rp467 Milyar per Tahun
Liga Inggris 10 Februari 2022, 20:30
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39