Solskjaer: West Ham Bakal Jadi Lawan yang Merepotkan untuk MU!
Serafin Unus Pasi | 9 Februari 2021 15:54
Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer memberikan penilaian mengenai West Ham yang akan jadi lawan mereka dini hari nanti. Ia menilai The Hammers adalah tim yang kuat dan berpotensi menjadi petaka bagi timnya.
Dini hari nanti Manchester United akan berlaga di Old Trafford. Mereka akan menjamu West Ham dalam pertandingan babak 16 besar FA Cup musim ini.
Dalam dua bulan terakhir, West Ham memang performanya tengah menanjak. The Hammers saat ini berada di peringkat enam klasemen sementara EPL.
Solskjaer menilai bahwa timnya tidak bisa meremehkan tim asal London itu. "Mereka [West Ham] terlah berkembang dengan pesat," ujar Solskjaer kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tim Terorganisir
Menurut Solskjaer, ada satu faktor yang menjadikan West Ham tim yang sulit ditaklukan.
Ia menyebut bahwa The Hammers adalah tim yang sangat terorganisir sehingga mereka sulit dikalahkan.
"David [Moyes] selalu membuat tim yang ia latih punya organisasi permainan yang bagus. Dia juga memiliki banyak pemain bagus di tim mereka."
Berikan Kontribusi
Pada kesempatan ini, Solskjaer juga mengomentari sosok Jesse Lingard yang saat ini dipinjamkan ke West Ham.
Ia berharap sang pemain bisa terus tampil apik dan memberikan kontribusi bagi The Hammers.
"Jesse bermain dengan bagus saat melawan Aston Villa. Saya harap ia bisa membantu West Ham menjadi tim yang lebih baik, karena itu berarti juga bahwa ia bermain dengan bagus di sana." ujarnya.
Tidak Bisa Bermain
Lingard sendiri dipastikan tidak bisa membela West Ham di laga melawan MU ini.
Sang pemain terkena status cup tied, karena ia turun membela MU melawan Watford di pertandingan putaran ketiga FA Cup.
(MUTV)
Baca Juga:
- Performa 4 Bek MU: Paul Scholes Kritik Habis Victor Lindelof, Tapi Puji 3 Lainnya
- Mimpi Gary Neville: Lihat Phil Foden yang Hebat Pakai Baju Manchester United
- Termasuk Ryan Giggs, Ini Empat Top Skorer Manchester United ke Gawang West Ham di Piala FA
- 5 Pemain Top Premier League dari Transfer Januari 2021: Siapa Bakal Gagal dan Sukses?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bruno Fernandes Tunda Negosiasi Kontrak Baru di MU, Ada Apa?
Liga Inggris 8 Februari 2021, 21:00 -
Bukan Musim Ini, Manchester United Diklaim Baru Jadi Calon Juara di Musim 2021/22
Liga Inggris 8 Februari 2021, 20:40 -
Ada Nama Solskjaer, Ini Lima Top Skorer Manchester United ke Gawang West Ham
Liga Inggris 8 Februari 2021, 20:26 -
Edinson Cavani Targetkan Menang Piala FA bersama Manchester United
Liga Inggris 8 Februari 2021, 20:20
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39