Solskjaer: MU Sudah Semakin Menyatu
Serafin Unus Pasi | 2 Februari 2019 17:20
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer merasa puas dengan perkembangan timnya saat ini. Solskjaer menyebut ia sudah mulai mengenal dengan baik timnya dan tim ini sudah mulai bersatu.
Sudah selama satu bulan terakhir, Solskjaer menjadi manajer Manchester United. Ia menggantikan Jose Mourinho yang dipecat oleh manajemen MU pada pertengahan Desember kemarin.
Dalam kurun waktu tersebut, skuat Setan Merah bisa dikatakan tampil berprestasi bersama pelatih 45 tahun tersebut. Mereka belum terkalahkan di 9 laga terakhir mereka di semua kompetisi, dengan rincian 8 kali kemenangan dan 1 kali hasil imbang.
Solskjaer sendiri mengaku sangat puas bisa menangani para pemain MU dalam satu setengah bulan ini. "Saya rasa tim ini sangatlah komplit," buka Solskjaer kepada halaman resmi MU.
Scroll berita ini ke bawah untuk membaca pernyataan lengkap sang manajer.
Saling Mengenal
Soslkjaer menyebut selama satu setengah bulan terakhir ia sudah lebih mengenal para pemainnya satu per satu.
Karena itulah ia sudah bisa memetakan kekuatan dan kelemahan timnya, sehingga ia tahu apa yang harus diperbaiki dan apa yang harus ditingkatkan dalam timnya.
"Kami sudah bersama selama enam minggu terakhir. Kami sudah menemukan apa saja kekuatan dan juga kelemahan kami, dan saya rasa kami sudah siap menjawab semua tantangan yang ada."
Pembelajaran
Solskjaer sendiri juga angkat bicara mengenai kegagalan timnya meraih sembilan kemenangan beruntun di ajang EPL baru-baru ini, setelah ditahan imbang Burnley dengan skor 2-2 di tengah pekan kemarin.
Solskjaer menilai hasil imbang itu bagus karena timnya akhirnya belajar menghadapi situasi-situasi yang sulit dan itu membuat timnya semakin siap menghadapi tantangan yang ada di masa depan.
"Pada pertandingan melawan Burnley, kami kebobolan dua gol. Namun saya rasa hasil itu akan membuat kami beranjak ke level berikutnya karena saya yakin tim ini semakin berkembang." tandasnya.
Laga Berikutnya
Manchester United akan menghadapi Leicester City pada pertandingan pekan ke 25 EPL besok (3/2) malam.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Resmi Tinggalkan MU, Marouane Fellaini Gabung dengan Klub China
Liga Inggris 1 Februari 2019, 22:53 -
Kabar Baik untuk Arsenal, Koscielny Sudah Berlatih Lagi
Liga Inggris 1 Februari 2019, 18:49 -
Martial Disarankan untuk Ikuti Jejak Cristiano Ronaldo
Liga Inggris 1 Februari 2019, 18:06 -
Tinggalkan MU Adalah Opsi Terbaik Untuk Fellaini
Liga Inggris 1 Februari 2019, 18:00 -
Leicester City Diprediksi Akan Buat MU Menderita
Liga Inggris 1 Februari 2019, 16:00
LATEST UPDATE
-
Cristiano Ronaldo Tanggapi Selebrasi 'Siu' Rasmus Hojlund: Bukan Masalah
Piala Eropa 23 Maret 2025, 07:30 -
Barcelona Fokus Rekrut Striker Baru, Luis Diaz Jadi Target Utama
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:15 -
Chelsea Siapkan Lima Wonderkid untuk Masa Depan Klub
Liga Inggris 23 Maret 2025, 07:02 -
Masa Depan Luka Modric: Impian Pensiun di Real Madrid
Liga Spanyol 23 Maret 2025, 07:00 -
Alexander Isak vs Julian Alvarez: Siapa yang Cocok untuk Liverpool?
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:45 -
Perkiraan Susunan Pemain Juventus Andai Jadi Dilatih Roberto Mancini
Liga Italia 23 Maret 2025, 06:30 -
Marcus Rashford Harus Kembali ke Manchester United
Liga Inggris 23 Maret 2025, 06:02 -
Phil Foden di Bawah Tekanan: Kesulitan di Klub, Main Buruk di Timnas Inggris
Piala Dunia 23 Maret 2025, 06:00
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39