Solskjaer Menyesal karena MU Pernah Absen di Ajang FA Cup Tahun 2000 Silam
Yaumil Azis | 29 Januari 2020 15:02
Bola.net - Karena Liverpool, memori waktu Manchester United memilih absen dari ajang FA Cup tahun 2000 silam kembali terangkat. Sang pelatih, Ole Gunnar Solskjaer, menyesal karena tidak bisa berpartisipasi pada kompetisi tersebut.
Kasus Liverpool tidak serupa 100 persen dengan apa yang dilakukan Manchester United. Klub berjuluk the Reds itu masih mau melakoni laga ulangan babak ke-4 FA Cup kontra Shrewsbury Town pada hari Rabu (5/2/2020) mendatang.
Namun sang pelatih, Jurgen Klopp, memutuskan untuk tidak memainkan skuat intinya di laga tersebut. Ia menugaskan para pemain muda untuk ambil bagian. Bahkan dirinya sendiri pun tidak terlibat pada pertandingan itu.
Hal ini mengundang reaksi dari berbagai kalangan. Beberapa orang di antaranya juga mengungkit sikap Manchester United beberapa tahun lalu yang jadwalnya bentrok dengan ajang Piala Dunia Antarklub tahun 2000 silam.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Penyesalan Datang Belakangan
Tentu saja, Solskjaer belum berprofesi sebagai pelatih pada saat itu. Ia merupakan salah satu penyerang penting Sir Alex Ferguson dan belum lama menjadi pahlawan kemenangan di babak final Liga Champions tahun 1999.
Solskjaer memilih untuk tidak memberikan tanggapan atau kritikan terhadap sikap Klopp. Namun, ia menegaskan kalau dirinya merasa menyesal karena Manchester United memilih absen dari ajang itu.
"Saya pikir kami semua mungkin menyesal tidak ikut dalam ajang itu di tahun 2000, saat kami ikut turnamen Piala Dunia Antarklub di Brasil, dan rasanya tidak menyenangkan," ujar Solskjaer seperti yang dikutip dari Metro.
Solskjaer Suka FA Cup
Pria asal Norwegia tersebut mengaku suka dengan pagelaran FA Cup, dan bahkan senang bermain di fase penting seperti semi-final ataupun final. Menurutnya, itu adalah sebuah tantangan besar.
"Saya suka FA Cup dan bermain di semi-final serta final. Saat anda memiliki skuat yang besar, memenangkan ketiganya adalah sebuah tantangan dan kami berhasil. Itu akan selalu teringat dalam sejarah sebagai salah satu musim terbaik yang pernah dilakoni klub Inggris," lanjutnya.
"Terserah Jurgen dan Liverpool yang membuat keputusan, kami hanya senang karena tidak harus melakoni pertandingan ulangan. Kami hanya memikirkan soal permainan," tutupnya.
Solskjaer sendiri tengah mempersiapkan timnya untuk mejalani laga leg kedua babak semi-final Carabao Cup melawan rival sekotanya, Manchester City. Laga tersebut akan berlangsung di Etihad Stadium, Kamis (30/1/2020).
(Metro)
Baca Juga:
- Gantikan Ed Woodward, Manchester United Dekati Antero Henrique
- Bruno Fernandes Segera Gabung MU, Mau Pakai Nomor Punggung Berapa?
- Bruno Fernandes: Saya Memilih Pindah ke Premier League
- Manchester City Ingin Hadapi MU Tanpa Merasa Terbebani
- Guardiola Waspadai Ancaman 'Senjata' dari Manchester United, Apakah Itu?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Paul Pogba dan Scott McTominay Semakin Dekati Comeback
Liga Inggris 28 Januari 2020, 21:20 -
Sebut Sanchez Bakal Kembali ke MU, Solskjaer Panen Hujatan Fans
Liga Inggris 28 Januari 2020, 20:20 -
Solskjaer Pastikan Alexis Sanchez Bakal Kembali ke MU
Liga Inggris 28 Januari 2020, 20:00 -
Solskjaer Mulai Jengah Ditanyai Soal Transfer Bruno Fernandes
Liga Inggris 28 Januari 2020, 19:40 -
Demi ke Final Carabao Cup, MU Diharamkan Parkir Bis
Liga Inggris 28 Januari 2020, 19:20
LATEST UPDATE
-
Ambisi Pribadi yang Justru Menelan Patrick Kluivert
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:20 -
Diogo Costa Bocorkan Obrolan dengan Ronaldo Sebelum Hentikan Penalti Eriksen
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:15 -
Tampil Gemilang Musim Ini, Ousmane Dembele Pantas Raih Ballon d'Or?!
Liga Eropa Lain 21 Maret 2025, 14:45 -
Bologna: Bukti Perencanaan Lebih Penting dari Pemain Bintang
Liga Italia 21 Maret 2025, 14:13 -
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39