Solskjaer Ingin MU Gerak Cepat di Bursa Transfer
Serafin Unus Pasi | 29 Maret 2019 16:20
Bola.net - - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer mendiskusikan manuver transfer timnya di musim panas nanti. Solskjaer berharap manajemen Setan Merah bisa mengamankan tanda tangan para pemain incarannya dengan cepat di bursa transfer nanti.
Setelah tiga bulan menjadi pelatih Interim United, Solskjaer resmi naik pangkat. Pelatih asal Norwegia itu resmi diangkat menjadi manajer permanen Setan Merah hingga tahun 2022 mendatang.
Dengan pengangkatan statusnya ini, Solskjaer mulai menyusun rencana transfernya di musim panas nanti. Ia tengah merencanakan pemain-pemain mana saja yang ingin ia angkut ke Old Trafford untuk memperkuat timnya.
Solskjaer membeberkan bahwa ia sudah berbicara dengan manajemen klub mengenai target transfer mereka di musim panas nanti. "Tentu saja, kami sudah berdiskusi bagaimana cara membuat klub ini kembali maju," buka Solskajer di situs resmi MU.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Pasti Belanja
Solskjaer menegaskan bahwa timnya sudah mempersiapkan sejumlah rencana untuk mendatangkan pemain baru ke Old Trafford nanti.
Namun ia masih belum mau membeberkan berapa jumlah pemain yang diincar atau berapa anggaran belanja Setan Merah di musim panas nanti.
"Sejauh ini kami belum mengatakan jumlah uang atau jumlah pemain yang akan kami kejar di musim panas nanti. Kami sudah mendiskusikan itu semua dan sekarang semuanya sudah menjadi lebih jelas mengenai apa yang harus kami lakukan di musim panas nanti."
Gerak Cepat
Solskjaer sendiri juga memiliki harapan bahwa manajemen MU bisa menuntaskan transfer para pemain incaran mereka dengan cepat sehingga sang pemain punya waktu yang cukup untuk beradaptasi dengan skuat mereka.
"Saya tahu ada banyak pemain yang dirumorkan menjadi incaran kami dan ada banyak pemain atau agen pemain yang sudah menjalin komunikasi dengan kami dan mengatakan mereka ingin datang ke sini. Saya sendiri berharap kami bisa mendapatkan para pemain incaran kami itu paling tidak saat pra musim kami nanti."
"Namun segalanya butuh proses, karena anda tidak bisa melakukan perubahan yang radikal. Saya sendiri sudah tidak sabar menantikan pra musim kami, karena setiap pelatih memiliki gaya bermain, sistem latihan dan metode yang berbeda." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penantian Satu Dekade Ole Gunnar Solskjaer Yang Berakhir Manis
Liga Inggris 28 Maret 2019, 22:10 -
Serangan Balik Neville pada Van Gaal yang Sebut Solskjaer Mirip Mourinho
Liga Inggris 28 Maret 2019, 21:51 -
Barcelona Hidupkan Minat Untuk Ander Herrera
Liga Spanyol 28 Maret 2019, 21:00 -
Delapan Besar UCL, MU Diyakini Bisa Jegal Barcelona
Liga Champions 28 Maret 2019, 20:40 -
Jadi Manajer Permanen MU, Solskjaer Belum Pikirkan Bursa Transfer
Liga Inggris 28 Maret 2019, 20:00
LATEST UPDATE
-
Semangat Menggelora! Justin Hubner Tegaskan Tidak Takut Hadapi Bahrain
Tim Nasional 23 Maret 2025, 18:10 -
Badai di Australia, Pelangi di SUGBK?
Tim Nasional 23 Maret 2025, 17:00 -
Jadwal Lengkap Premier League 2024/2025 di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 23 Maret 2025, 16:58 -
Celah di Dua Kubu: Indonesia Tanpa Hilgers, Bahrain Kehilangan Bek Kanan
Tim Nasional 23 Maret 2025, 16:29
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39