Solskjaer Haramkan MU Remehkan Southampton
Serafin Unus Pasi | 1 Maret 2019 21:00
Bola.net - - Sebuah wanti-wanti diberikan Ole Gunnar Solskjaer kepada Manchester United. Solskjaer meminta timnya tampil dengan kekuatan terbaik mereka saat menghadapi Southampton di Old Trafford besok.
Manchester United akan kembali akan kembali beraksi di ajang Premier League. Mereka akan menjamu Southampton di pertandingan pekan ke 29 EPL.
Pada laga ini United diunggulkan untuk menang atas The Saints. Selain karena mereka tengah mengalami tren yang positif, Southampton juga berada di peringkat 17 klasemen sementara EPL musim ini.
Solskjaer menyebut bahwa timnya tidak boleh berleha-leha hanya karena mereka menyandang status favorit pada laga ini. "Kami benar-benar harus mewaspadai mereka seperti kami mewaspadai tim-tim lawan kami yang lain," buka Solskjaer di situs resmi MU.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Momentum Bagus
Solskajer menilai Southampton baru saja meraih kemenangan krusial atas Fulham di tengah pekan kemarin, sehingga mereka akan menjadi ancaman serius bagi timnya pada laga ini.
"Mereka meraih kemenangan besar di tengah pekan kemarin melawan Fulham dan dia [Hasenhuttl, pelatih Southampton] membuat timnya bermain dengan bagus pada saat itu."
"Memang mereka mengalami periode yang kurang baik selama bulan Februari. Namun ketika mereka memenangkan pertandingan seperti pada tengah pekan kemarin, maka mereka akan semakin percaya diri saat menghadapi laga besok."
Fokus Pada Diri Sendiri
Solskjaer juga menegaskan bahwa timnya harus benar-benar fokus pada diri mereka sendiri agar mereka bisa meraih poin maksimal pada laga ini.
"Untuk saat ini kami perlu kembali meraih kemenangan di markas kami. Jadi kami harus fokus pada persiapan diri kami sendiri."
"Saya sendiri tidak tahu taktik apa yang akan digunakan Southampton, karena mereka mungkin bisa mengubah taktik mereka. Namun bagi kami, kami harus fokus pada permainan kami sendiri dan kami harus memperbaiki beberapa permainan kami yang masih kurang." tandasnya.
Modal Apik
Manchester United memenangkan pertandingan melawan Crystal Palace dengan skor 3-1 di tengah pekan kemarin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lawan Liverpool, MU Disebut Dinaungi Nasib Sial
Liga Inggris 28 Februari 2019, 23:46 -
Kejujuran Solskjaer Buat Lukaku Jadi Kembali Buas di Depan Gawang
Liga Inggris 28 Februari 2019, 23:30 -
Schmeichel: Solskjaer Kembalikan Identitas MU
Liga Inggris 28 Februari 2019, 22:28 -
Liverpool Kini Sudah Kembali Tampil Dalam Performa Terbaiknya
Liga Inggris 28 Februari 2019, 21:51 -
Menurut Ibrahimovic, Klub Kane Sekarang Masih Termasuk Golongan Klub Biasa
Liga Inggris 28 Februari 2019, 17:04
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39