Smalling Beber Kengerian Hadapi Pogba, Lukaku, dan Ibrahimovic
Rero Rivaldi | 22 November 2017 14:50
Bola.net - - Chris Smalling mengatakan barisan bek lawan harusnya ketakutan ketika diharuskan menghadapi barisan pemain Manchester United.
Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba baru saja kembali ke tim utama ketika United menang 4-1 atas Newcastle di Old Trafford pekan lalu, sekaligus menambah daya gedor Setah Merah, yang sebelumnya sudah memiliki Romelu Lukaku, Anthony Martial, dan Marcus Rashford.
Dan Smalling mengatakan ia bakal merasakan kengerian yang begitu luar biasa andai harus menghadapi lawan dengan lini depan yang amat bertalenta seperti itu.
Saya kira hal tersebut akan membuat saya sendiri ketakutan, jika saya harus bermain melawan mereka. Dan hal itu harusnya membuat hampir semua tim ketakutan, tutur Smalling menurut Sportsmole.
Kami juga baru menyambut kembalinya Pogba, gelandang yang amat gemar menyerang, dan juga Ibra dan semua nama itu semakin menambah opsi yang kami punya. Tidak peduli apa kompetisi, tak peduli seperti apa pertandingannya, kami punya tiga atau empat pemain depan yang bisa memberi masalah pada lawan.
Jadi jika kami tetap mampu merapatkan barisan di lini belakang, kemungkinan besar kami akan selalu menang.
United kini tengah bersiap menghadapi Basel dalam pertandingan lanjutan fase grup Liga Champions yang akan berlangsung di St Jacob Park malam nanti.
Mereka takkan diperkuat oleh duo pemain belakang, Phil Jones dan Eric Bailly, yang masih mengalami cedera.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gara-gara De Gea, Situasi Madrid Kian Memanas
Liga Spanyol 21 November 2017, 16:00 -
Comeback Ibrahimovic di MU Dianggap Mirip Scholes
Liga Inggris 21 November 2017, 15:50 -
Peringatan Keras! Cedera Ibra Bisa Kambuh dan Lebih Parah
Liga Inggris 21 November 2017, 15:40 -
Griezmann Tak Menyesal Batal Tinggalkan Atletico
Liga Spanyol 21 November 2017, 13:50 -
Ini Perbedaan Yang Akan Bikin Man City Juara, Bukan MU
Liga Inggris 21 November 2017, 13:45
LATEST UPDATE
-
Bintang Muda RB Leipzig Ini Masuk Daftar Belanja Manchester United
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:58 -
Syukurlah Fans MU! Cedera Ayden Heaven Tidak Parah dan Segera Latihan Lagi!
Liga Inggris 22 Maret 2025, 17:50 -
Jomplangnya Perbandingan Nilai Pasar Skuad Timnas Indonesia dan Bahrain
Tim Nasional 22 Maret 2025, 16:05 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 22 Maret 2025, 15:10
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39