Sindir Penalti Manchester United, Klopp Dicap Munafik
Aga Deta | 14 Januari 2021 12:29
Bola.net - Mantan wasit Premier League Mark Clattenburg menyebut Jurgen Klopp munafik karena mengatakan Manchester United sering mendapat hadiah penalti dari wasit.
Klopp menyinggung jumlah penalti Setan Merah usai Liverpool kalah dari Southampton, Selasa (5/1/2021) dini hari WIB. Manajer Jerman itu merasa timnya seharusnya mendapatkan dua penalti di laga itu.
Klopp menilai Man United mendapat perlakuan berbeda soal penalti. Menurutnya, klub yang bermarkas di Old Trafford tersebut sering mendapat penalti selama ditangani Ole Gunnar Solskjaer.
"Saya mendengar bahwa Manchester United saat ini mendapatkan penalti lebih banyak saat dua tahun Ole ada di sana dibandingkan yang didapat Liverpool semasa saya 5,5 tahun ada di sini," ujar Klopp.
Solskjaer menggantikan Jose Mourinho pada Desember 2018. Sejak saat itu, United telah mendapat 42 penalti dibandingkan dengan 19 penalti yang didapat Liverpool di semua kompetisi.
Tidak Berpihak
Klopp menyindir Setan Merah karena mendapatkan lebih banyak penalti ketimbang timnya. Namun, Clattenburg menegaskan bahwa ofisial pertandingan tidak pernah berpihak pada United.
"Mari kita perjelas: tidak ada konspirasi di pihak wasit dan ofisial," tulis Clattenburg dalam kolom di MailOnline.
"Apakah Klopp menyindir? Ataukah dia mengindikasikan pemain United sering melakukan diving? Jika niatnya adalah yang pertama, maka saya tidak punya waktu untuk itu. Itu tidak benar."
Klopp Munafik
Beberapa pemain Manchester United sering dituding terlalu mudah terjatuh di kotak penalti. Clattenburg menilai hal serupa juga dilakukan para pemain Liverpool.
"Tapi jika dia menyoroti beberapa pemain United dengan gampang jatuh di area penalti, ya, saya yakin dia membuat poin yang valid. Bahkan jika itu mengabaikan kecurigaan serupa tentang beberapa bintangnya," lanjutnya.
"Dia terdengar seperti orang munafik jika dia mengatakan bahwa para pemain United ingin memenangkan penalti. Orang-orang seperti Mo Salah dan Mane juga menggunakan taktik serupa."
Sumber: Metro.co.uk
Baca Juga:
- Termasuk Eks Mitra Kukar dan Pelaku Matchfixing, Ini 5 Pemain yang Sempat Berkostum Liverpoool & MU
- 10 Transfer Termahal Premier League di Bulan Januari: Dari Willian Hingga Van Dijk
- Bangkit, Manchester City Tebar Ancaman ke Liverpool dan Manchester United
- Melihat Cahaya di Ujung Terowongan, 4 Alasan Performa Manchester United Makin Moncer
- Liverpool vs MU: Ketika Tim Jago Kandang Bertemu Tim Jago Tandang
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Satu Hal Ini Bikin Liverpool tak Tertarik Lagi Pada David Alaba
Bundesliga 13 Januari 2021, 22:25 -
Mohamed Salah Mau ke Spanyol? Dia Bahagia di Liverpool Kok!
Liga Inggris 13 Januari 2021, 21:54 -
Liverpool Tim Kuat, Tapi Manchester United Lapar untuk Menang
Liga Inggris 13 Januari 2021, 20:40 -
Jamu Manchester United, Liverpool Tanpa Joel Matip?
Liga Inggris 13 Januari 2021, 20:20 -
Manchester United Siap Jalani 'Derby Terbesar di Inggris' Kontra Liverpool
Liga Inggris 13 Januari 2021, 20:00
LATEST UPDATE
-
Portugal Bersiap Meruntuhkan Tembok Denmark
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:27 -
Raul Asencio, Simbol Harapan Baru bagi Pemain Akademi Real Madrid
Liga Spanyol 20 Maret 2025, 11:15 -
Barcelona dan Kebangkitan Timnas Spanyol: Seberapa Besar Pengaruhnya?
Piala Eropa 20 Maret 2025, 11:08 -
Gelombang Biru Prancis Siap Menggempur Karang Kroasia
Piala Eropa 20 Maret 2025, 10:49 -
Jarang Main di Real Madrid, Arda Guler Kok Masih Dipanggil Timnas Turki?
Piala Dunia 20 Maret 2025, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40