Silva: Seperti Sir Alex, Wenger Tak Tergantikan

Editor Bolanet | 27 September 2016 15:10
Silva: Seperti Sir Alex, Wenger Tak Tergantikan
Arsene Wenger (c) ARS
- Mantan pemain , Gilberto Silva, memuji apa yang sudah dilakukan oleh manajer Arsene Wenger selama 20 tahun terakhir di klub.


Silva percaya bahwa tim Premier League harus mempertimbangkan dengan hati-hati mengenai siapa sosok yang nantinya akan menanggung beban untuk menggantikan posisi Wenger di klub.


Sebagai seorang manajer, bertahan di sebuah klub selama 20 tahun, anda harus memberikan ucapan selamat padanya. Cara ia mengubah klub, dengan membawa ide dan pemain baru, dan juga membuat mereka meraih hasil yang diharapkan, ini tidak mudah, tutur Silva menurut Goal International.


Kadang ia akan membuat kesalahan dan orang-orang tidak akan memaafkannya. Arsene mendapat banyak kritik, namun jika anda lihat apa yang sudah ia lakukan, itu luar biasa. Saya harap semua orang menyadari ini, karena ketika ia pergi nanti, takkan mudah untuk menggantikannya. Lihat saja bagaimana MU kesulitan menggantikan Sir Alex Ferguson.


Amat penting untuk Arsene dan klub untuk mempersiapkan seseorang ketika ia pergi nanti. Saya tidak tahu apakah itu akan terjadi musim ini, mengingat kontraknya akan habis. Ia mencintai permainan ini, ia mencintai apa yang ia lakukan, dan ia mencintai klub. [initial]




 (men/rer)