Sidibe dan Mendy Masuk Buruan Mourinho
Rero Rivaldi | 4 April 2017 09:20
Bola.net - - Manchester United dikabarkan sudah mempersiapkan rencana untuk membeli bek AS Monaco, Djibril Sidibe dan Benjamin Mendy, di musim panas mendatang.
Performa apik Monaco di musim 16/17 sudah memunculkan berbagai laporan yang mengatakan bahwa sejumlah pemain mereka akan menjadi incaran banyak tim top Eropa menjelang dimulainya musim kompetisi berikutnya.
Kylian Mbappe dan Tiemoue Bakayoko sudah berulangkali dikaitkan dengan rencana pindah dari Monaco ke Manchester United di musim panas, namun menurut The Sun, manajer Setan Merah, Jose Mourinho, justru menginginkan bek Sidibe dan Mendy, seiring usahanya memberikan gelar liga di Old Trafford.
Laporan yang sama juga mengklaim Mourinho yakin bisa mendapatkan kedua pemain dengan bermodal 33 juta pounds. Mendy dan Sidibe sendiri memiliki kemampuan untuk bermain sebagai wing back dan ini akan memungkinkan Mourinho menerapkan berbagai gaya main yang berbeda.
Bek kiri diperkirakan akan jadi prioritas Mourinho di musim panas, usai masa depan Luke Shaw di Old Trafford diragukan menyusul komentar sang manajer akhir pekan lalu.
United sendiri tengah bersiap untuk menghadapi Everton di laga lanjutan Premier League tengah pekan ini.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Madrid Masih Prioritaskan De Gea
Liga Inggris 3 April 2017, 21:08 -
Gladbach Ingin Tampung Fosu Mensah
Liga Inggris 3 April 2017, 20:12 -
Mourinho Kembali Hidupkan Minat Pada Talisca
Liga Inggris 3 April 2017, 19:47 -
Masih Terus Dicadangkan, Neville Minta Shaw Introspeksi Diri
Liga Inggris 3 April 2017, 19:15 -
Lingard: Di Era Van Gaal Pemain Muda Dapat Kepercayaan
Liga Inggris 3 April 2017, 15:30
LATEST UPDATE
-
Timnas Bahrain Sudah Tiba di Jakarta, Siap Tempur Hadapi Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 06:27 -
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39