Shaw: Pogba Cuma Hadirkan Banyak Gerakan Dansa Baru di MU

Editor Bolanet | 19 Oktober 2016 22:27
Shaw: Pogba Cuma Hadirkan Banyak Gerakan Dansa Baru di MU
Selebrasi Gol Paul Pogba bersama Jesse Lingard (c) EPL
- Bek muda Manchester United, Luke Shaw, dengan bercanda mengatakan bahwa Paul Pogba sejauh ini menghadirkan banyak gerakan dansa baru di Old Trafford.


Pogba dibeli oleh MU dari dengan harga selangit pada musim panas kemarin. Ia pun menjadi pemain termahal dunia dengan bandrol 89 juta Pounds.


Bandrol itu otomatis mengundang ekspektasi besar dari para fans United. Namun ternyata sejauh ini pemain berusia 23 tahun tersebut belum bisa menampilkan permainan terbaiknya. Ia pun kerap diterpa kritikan. Bahkan ada yang menyindir bahwa selama di MU pemain Prancis ini lebih sering gonta-ganti gaya rambut ketimbang mencetak gol atau assist.


Shaw lantas ditanya tentang kontribusi rekan barunya itu selama ini di skuat MU. Ia pun menjawab bahwa Pogba lebih banyak menghadirkan tarian baru di skuat Setan Merah.


Banyak tarian dansa baru di ruang ganti pemain, kelakarnya seperti dilansir Squawka.


Bek 21 tahun ini lantas menjawab dengan serius. Ia mengatakan Pogba adalah gelandang terbaik saat ini. Performanya juga semakin membaik dari hari ke hari.


Tidak, ia adalah salah satu gelandang terbaik di dunia. Kita semua bisa melihat kemampuannya dalam sesi latihan. Ia semakin kuat, tegasnya. [initial]


 (sqw/dim)