Sevilla Tolak Tawaran Man City untuk Jules Kounde
Serafin Unus Pasi | 21 September 2020 21:40
Bola.net - Rencana Manchester City untuk merekrut Jules Kounde menemui kendala. Tawaran mereka sudah ditolak oleh Sevilla selaku pemilik sang bek.
Jelang musim 2020/21, Manchester City berencana memperkuat lini pertahanan mereka. Setelah musim lalu pertahanan mereka yang buruk membuat mereka harus menyerahkan gelar juara ke Liverpool.
City sudah mendatangkan Nathan Ake di musim panas ini. Namun Pep Guardiola ingin memboyong bek milik Sevilla, Jules Kounde di musim panas ini.
Namun pihak Sevilla memastikan bahwa City tidak akan mudah merekrut sang bek. "Saya ragu bahwa Kounde telah memiliki kesepakatan dengan Man City, karena ia masih memiliki kontrak bersama kami," ujar Monchi kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang direktur Olahraga Sevilla itu di bawah ini.
Tolak Tawaran
Monchi menyebut bahwa City beberapa hari yang lalu mengajukan tawaran untuk sang bek.
Namun ia mengonfirmasi tawaran itu sudah mereka tolak.
"Memang benar beberapa hari yang lalu kami menerima tawaran untuk Kounde. Kami mendengarkan tawaran itu dan kami menolak tawaran tersebut."
Siap Dengarkan
Monchi juga menegaskan bahwa ia tidak menutup peluang bagi City untuk memiliki Kounde.
Namun ia menegaskan bahwa mereka hanya akan melepaskan sang bek di harga yang mereka inginkan.
"Jika mereka mengajukan tawaran lagi, maka kami akan mendengarkan tawaran itu dan akan menjawab tawaran itu. Namun hanya kami yang bisa memilih kapan kami akan menjawab tawaran mereka." ujarnya.
Klausul Rilis
Sevilla diberitakan mematok harga yang sangat tinggi untuk Kounde.
Sang bek diberitakan dibanderol di angka 75 juta Euro.
(Goal International)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Data dan Fakta Premier League: Wolverhampton vs Manchester City
Liga Inggris 19 September 2020, 19:08 -
Prediksi Wolverhampton vs Manchester City 22 September 2020
Liga Inggris 19 September 2020, 18:39 -
Aduh! Sergio Aguero Baru Bisa Main 2 Bulan Lagi
Liga Inggris 19 September 2020, 11:32 -
Update Transfer Resmi Premier League, 19 September 2020: Thiago Jadi Milik Liverpool
Liga Inggris 19 September 2020, 09:41 -
Ferran Torres: Kecepatan Leroy Sane Plus Dribel Bernardo Silva
Liga Inggris 19 September 2020, 07:00
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39