Seriusi Zubimendi, Man United Siap Tebus Klausul Rilisnya di Sociedad

Dimas Ardi Prasetya | 6 Desember 2022 16:49
Seriusi Zubimendi, Man United Siap Tebus Klausul Rilisnya di Sociedad
Gelandang Real Sociedad, Martin Zubimendi. (c) Real Sociedad Official

Bola.net - Raksasa Premier League Manchester United dikabarkan siap mengaktifkan klausul rilis Martin Zubimendi dari klub La Liga, Real Sociedad.

Zubimendi menimba ilmu di akademi Sociedad. Ia mulai mentas ke level senior pada tahun 2016.

Advertisement

Saat itu ia masih dimainkan di Sociedad C. Setahun kemudian ia mulai dilibatkan dalam skuad B klub Basque tersebut.

Pada tahun 2019, ia akhirnya mulai dipercaya tampil di tim utama Sociedad. Pemain 23 tahun tersebut sekarang sudah mencatatkan 144 penampilan di klub tersebut.

1 dari 4 halaman

Zubimendi Penerus Casemiro

Sekarang ini Manchester United sudah punya sejumlah gelandang. Salah satunya adalah Casemiro.
Namun ia sudah berusia 30 tahun. Man United pun berpikir ke depan.

Mereka lantas mencari penggantinya untuk jangka panjang. Dari sini, hasil perburuan mereka menemukan nama Martin Zubimendi.

Ia juga seorang gelandang bertahan. Namun bisa bermain dengan nyaman pula jika didorong untuk bermain lebih ke depan.

2 dari 4 halaman

MU Siap Aktifkan Klusul Rilis Zubimendi

Manchester United sendiri sudah melihat langsung aksi-aksi Martin Zubimendi. Tepatnya saat United duel lawan Real Sociedad di Liga Europa.

Man United rupanya tak sekadar tertarik. Mereka serius ingin memboyongnya dari Sociedad.

Kabar ini diklaim oleh Daily Mail. Laporan itu juga menyebut Man United kemungkinan akan mengaktifkan klausul rilisnya yang bernilai 51.4 juta pounds.

Ketertarikan pada Zubimendi ini mungkin juga karena disebabkan hal lain. United kabarnya tak akan memperpanjang kontrak Fred yang berakhir pada musim panas 2023 nanti.

3 dari 4 halaman

Pesaing Man United

Manchester United tak sendirian memburu tanda tangan Martin Zubimendi. Kabarnya ia juga diincar oleh raksasa La Liga, Barcelona.

Barca butuh meregenerasi lini tengahnya. Khususnya untuk posisi yang ditempati Sergio Busquets.

Sekarang ini Busquets sudah berusia 34 tahun. Belum jelas apakah Barcelona akan memperpanjang kontraknya yang berakhir musim panas 2023 mendatang atau tidak.