Sergio Ramos Bantah Perintahkan Real Madrid Rekrut Zinedine Zidane
Serafin Unus Pasi | 27 Maret 2019 18:40
Bola.net - - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos angkat bicara mengenai penunjukkan Zinedine Zidane sebagai manajer baru El Real. Ramos membantah kabar itu karena menurutnya ia tidak punya kuasa apapun untuk menentukan siapa pelatih baru El Real.
Seperti yang sudah diketahui, Zidane resmi kembali ke Real Madrid beberapa minggu yang lalu. Ia kembali menjabat sebagai juru taktik El Real menggantikan Santiago Solari yang dipecat manajemen El Real.
Sebelum penunjukan Zidane, beredar rumor bahwa El Real akan mengangkat Jose Mourinho sebagai manajer baru mereka. Namun sejumlah pemain senior Real Madrid seperti Sergio Ramos menolak rencana tersebut dan mendesak Florentino Perez untuk merekrut Zidane kembali ke tim mereka.
Ketika media mencoba mengonfirmasi kebenaran kabar itu, Ramos membantahnya dengan tegas. "Sebuah perubahan bisa memberikan situasi yang positif kepada sebuah tim," ujar Ramos kepada Goal International.
Baca komentar lengkap sang bek di bawah ini.
Bukan Keputusannya
Ramos juga menegaskan bahwa tidak benar jika ia menuntut manajemen Real Madrid untuk merekrut Zidane.
Ia menyebut bahwa dirinya tidak punya kuasa sebesar itu untuk menentukan siapa manajer Real Madrid seperti yang diberitakan media.
"Kami memiliki sejumlah momen yang indah bersama Zizou dan sangat menyenangkan memilikinya kembali di rumah kami."
"Kembalinya ia ke tim kamu merupakan kabar baik bagi seluruh pemain, dan saya bisa katakan bahwa kembalinya dia ke tim ini bukan merupakan keputusan saya seperti yang orang-orang katakan."
Dimintai Pertimbangan
Pada kesempatan yang sama, Ramos menegaskan bahwa ia hanya dimintai pertimbangan oleh manajemen Real Madrid mengenai siapa pengganti Solari.
Ia menyebut tidak pernah menuntut manajemen untuk mendatangkan Zidane atau sosok tertentu sebagai pengganti Solari di kursi juru taktik El Real.
"Saya adalah kapten tim ini dan saya memberikan opini saya jika saya dimintai pertimbangan oleh klub. Saya tidak pernah memerintahkan apapun dan saya tidak pernah tertarik melakukan hal itu." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ketimbang Eden Hazard, Real Madrid Disarankan Beli Raheem Sterling
Liga Spanyol 26 Maret 2019, 19:20 -
Mateo Kovacic 'Balik Kucing' ke Inter Milan?
Liga Italia 26 Maret 2019, 18:20 -
Liverpool Tolak Semua Tawaran untuk Sadio Mane
Liga Inggris 26 Maret 2019, 15:06 -
Analisis: Sergio Ramos dan Sihir Penalti Panenka
Liga Spanyol 26 Maret 2019, 14:30 -
Real Madrid Tawarkan James Rodriguez untuk Transfer Paul Pogba
Liga Spanyol 26 Maret 2019, 14:21
LATEST UPDATE
-
Dani Pedrosa Jagokan Marc Marquez Tembus 100 Kemenangan di MotoGP Tahun Ini Juga
Otomotif 21 Maret 2025, 17:32 -
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39