Sepakat dengan Jurgen Klopp, Ralf Rangnick Isyaratkan MU Takkan Rekrut Pemain yang Belum Vaksin
Ari Prayoga | 27 Desember 2021 10:50
Bola.net - Manajer Manchester United, Ralf Rangnick memberi isyarat bahwa klubnya tak akan merekrut pemain yang belum disuntik vaksin Covid-19.
Belakangan ini isu wabah Covid-19 menjadi sorotan di Inggris. Peningkatan kasus positif di kalangan klub menyebabkan sederet pertandingan Premier League harus mengalami penundaan.
Salah satu hal yang menjadi sorotan adalah masih cukup banyaknya pesepakbola profesional yang menolak untuk disuntik vaksin Covid-19.
Penegasan Ralf Rangnick
Baru-baru ini manajer Liverpool, Jurgen Klopp menegaskan bahwa klubnya tak akan merekrut pemain yang belum divaksin. Rangnick pun cukup sepakat dengan pernyataan Klopp tersebut.
“Ya, itu bisa menjadi pertimbangan dan saya sepenuhnya memahami apa yang dikatakan Jurgen,” ujar Rangnick seperti dikutip Daily Mail.
“Itu tergantung jika Anda ingin mengontrak pemain dan mengambil risiko dia tidak tersedia. Ini adalah masalah yang harus dipikirkan secara serius oleh klub. Jika Anda merekrut seorang pemain yang mengetahui bahwa dia belum divaksinasi, Anda harus menyadari bahwa dia mungkin tidak tersedia, tidak hanya selama 10 hari." tambahnya.
Situasi Manchester United
Manchester United menjadi salah satu klub yang terdampak wabah Covid-19 akhir-akhir ini. Bahkan, markas latihan mereka di Carrington sempat harus ditutup untuk sementara.
Situasi ini sempat membuat Manchester United harus menunda dua pertandingan, masing-masing melawan Brentford dan Brighton.
Karena ada cukup banyak pemain yang positif Covid-19, skuad Manchester United sendiri sempat hanya tersisa tujuh orang.
Klasemen Premier League
Sumber: Daily Mail
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Skuad Manchester United: Apa Kabar Cavani dan Varane?
Liga Inggris 26 Desember 2021, 19:36 -
Newcastle vs Manchester United: Jangan Lewatkan Kesempatan Menang, Setan Merah!
Liga Inggris 26 Desember 2021, 17:30 -
Ralf Rangnick Adalah Manajer dengan Tugas Paling Berat di Premier League
Liga Inggris 26 Desember 2021, 15:45 -
Manchester United Siap Tebus Klausul Rilis Erling Haaland
Bundesliga 25 Desember 2021, 17:00
LATEST UPDATE
-
Profil dan Biodata Septian Bagaskara: Dari Kediri untuk Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 10:21 -
Sederet Data Fakta Jelang Australia vs Timnas Indonesia
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:46 -
Calafiori Wujudkan Mimpi Main di Liga Champions Bersama Arsenal
Liga Inggris 20 Maret 2025, 09:45 -
Eliano Reijnders: Si Mungil di Timnas Indonesia, Siap Hadapi Australia?
Tim Nasional 20 Maret 2025, 09:45
LATEST EDITORIAL
-
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40 -
6 Calon Pengganti Thiago Motta di Juventus
Editorial 19 Maret 2025, 11:59 -
Slot & Arteta Berikutnya? 4 Manajer yang Pernah Finis di Atas Pep Guardiola
Editorial 18 Maret 2025, 16:58 -
Deretan Puasa Gelar Terlama di Inggris dan Momen Berakhirnya
Editorial 18 Maret 2025, 15:56