Selama Masih Ada Dia, Nabil Fekir Tak Bakal Bisa ke Arsenal
Gia Yuda Pradana | 15 Juli 2019 12:02
Bola.net - Arsenal punya satu agenda besar musim panas ini, yakni mencoba merekrut Nabil Fekir dari Lyon. Namun operasi transfer ini terkendala satu hal.
Arsenal masih punya Mesut Ozil. Menurut laporan-laporan di Inggris, selama masih ada playmaker Jerman tersebut, Arsenal tak bakal bisa mendapatkan pemain incaran mereka.
Dilansir Daily Mirror, ini terkait alokasi gaji pemain. Ozil sekarang mendapatkan gaji £350 ribu per pekan di Arsenal, dan kontraknya masih berlaku hingga Juni 2021.
Arsenal siap melepas Ozil, bahkan kabarnya juga bersedia membayar separuh gajinya jika ada yang mau meminjam atau membeli secara permanen. Namun sejauh ini, belum ada satu pun tawaran yang datang.
Melihat situasi yang ada, Arsenal sepertinya bakal gagal mendapatkan Fekir. Pasalnya, Arsenal bukan satu-satunya klub yang meminati gelandang serang/forward 25 tahun Prancis tersebut.
Scroll terus ke bawah.
Tiga Klub La Liga Incar Nabil Fekir
Nabil Fekir, yang musim lalu sudah gagal gabung Liverpool, tak kekurangan peminat di musim panas ini.
Selain Arsenal, tiga klub La Liga kabarnya juga berminat terhadapnya. Tiga klub tersebut adalah Real Betis, Sevilla dan Valencia.
Menurut Le Parisien, Betis bahkan sudah mulai melakukan negosiasi dengan Lyon untuk transfer potensial Fekir. Betis sudah bergerak lebih cepat.
Selama masih ada nama Ozil dalam anggaran gaji mereka, Arsenal belum bisa bergerak mendekati Fekir.
Ozil memang kesulitan mendapatkan kesempatan main reguler di tim racikan Unai Emery. Namun Ozil masih ingin bertahan dan memperjuangkan tempatnya.
Melihat situasi ini, Arsenal sepertinya takkan bisa mengalahkan para pesaing mereka dalam perburuan Fekir.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lagi, Agen Bantah Philippe Coutinho Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 14 Juli 2019, 06:40 -
Takut Dibajak MU, Atletico Madrid Kebut Perpanjangan Kontrak Saul Niguez
Liga Spanyol 14 Juli 2019, 05:40 -
Terancam jadi Cadangan, Nacho Fernandez Tetap Setia di Real Madrid
Liga Spanyol 14 Juli 2019, 01:59 -
Selain Real Madrid, Fenerbahce Diklaim Klub Impian Eden Hazard
Liga Spanyol 14 Juli 2019, 01:18 -
Zidane Rutin Menjalin Kontak dengan Kylian Mbappe
Liga Spanyol 14 Juli 2019, 00:19
LATEST UPDATE
-
Maarten Paes di Timnas Indonesia: 14 Kali Kebobolan dari 7 Laga
Tim Nasional 21 Maret 2025, 13:45 -
Padahal Pegang Rekor, Harry Kane Merasa Gol-Golnya Dianggap Remeh
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:45 -
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:41
-
Ethan Nwaneri: Jenius di Lapangan dan Sekolah
Liga Inggris 21 Maret 2025, 13:31 -
Tantangan Italia di Leg 2 Lawan Jerman: Wajib Menang dan Cedera Pemain
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:30 -
Siaran Langsung MLS: Austin FC vs San Diego FC di Vidio
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025, 13:16 -
Pau Cubarsi Alami Cedera Saat Bela Timnas Spanyol
Piala Eropa 21 Maret 2025, 13:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39