Sejak Rashford Main Inti dan Ronaldo Cadangan, MU Bangkit Jauh Lebih Baik!
Richard Andreas | 11 September 2022 19:30
Bola.net - Manchester United mulai menunjukkan tanda-tanda positif di bawah bimbingan Erik ten Hag. Setelah sempat menelan dua kekalahan beruntun, MU lantas bangkit merangkai empat kemenangan di liga.
MU memang baru kalah di Liga Europa, takluk 0-1 dari Real Sociedad di matchday 1. Biar begitu, seharusnya hasil tersebut tidak lantas menodai laju apik di liga.
Saat ini MU ada di peringkat ke-5 klasemen sementara Premier League 2022/23 dengan 12 poin dari 6 pertandingan. Torehan yang cukup apik bagi Ten Hag, meski tentu belum maksimal.
Menariknya, perkembangan MU ini tidak lepas dari keberanian Ten Hag dalam mengutak-atik tim, apa maksudnya?
Sudah jauh lebik baik!
Perkembangan pesat MU juga mencuri perhatian sejumlah analis Premier League, termasuk Gabriel Agbonlahor. Menurutnya, saat ini MU sudah tampak jauh lebih baik daripada musim lalu.
"Sekarang Man United sudah tampak jauh lebih baik, mereka bermain lebih rapi, dan semangat tim mereka terlihat lebih baik," ujar Agbonlahor kepada Football Insider.
"Semua orang menuntut MU untuk mencadangkan Ronaldo dan memainkan pemain yang bisa menekan lawan, sekarang mereka mulai untung dari keputusan tersebut."
"Lihat saja Eriksen dan Bruno di lini tengah berkreasi, McTominay pun tampak bagus," imbuhnya.
Rashford jadi inti
Lebih lanjut, Agbonlahor juga memuji langsung kerja keras Rashford yang bisa memperbaiki performanya dan kini jadi salah satu pemain penting dalam skuad MU. Rashford termasuk pemain andalan Ten Hag.
"Antony tampak seperti pembelian bagus. Sancho mulai berani melewati lawan. Dan Rashford tampak seperti pemain yang kita harapkan," sambung Agbonlahor.
"Saya kira segalanya tampak lebih baik bagi MU sekarang. Rashford pun seharusnya dapat jaminan main di Piala Dunia dengan performanya yang sekarang," tandasnya.
Klasemen Liga Inggris
Sumber: Football Insider
Jangan lewatkan ini Bolaneters!
- Mereka yang Untung dan yang Rugi dengan Ditundanya Premier League
- Gokil, Chelsea Coba Bajak Marcus Rashford di Januari 2023
- Sempat Gagal, Arsenal Bakal Coba Rekrut Douglas Luiz di Musim Dingin
- Gabung MU, Antony Ingin Curi Banyak Ilmu dari Cristiano Ronaldo
- Bursa Transfer Sudah Ditutup, Manchester United Segera Datangkan Bek Kanan Baru?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Balasan Santuy Erling Haaland Saat Diejek Fans MU
Liga Inggris 10 September 2022, 23:56 -
Joao Felix Buka Suara Soal Rumor Ketertarikan Manchester United
Liga Spanyol 10 September 2022, 19:01 -
Bagaimana Nasibnya? 4 Pemain yang Gabung MU Bersama Wayne Rooney
Liga Inggris 10 September 2022, 17:03 -
Gak Kalah Gacor dari Antony, Cody Gakpo Sudah Mencetak 6 Gol di Liga Belanda!
Liga Inggris 10 September 2022, 09:08
LATEST UPDATE
-
Perubahan Jadwal Kick-off Indonesia vs Bahrain: Pertimbangan Bulan Puasa
Tim Nasional 24 Maret 2025, 15:00 -
Pedro Acosta Ingin Jajal Motor Ducati, Biar Tahu Keunggulannya Dibanding KTM
Otomotif 24 Maret 2025, 14:53 -
Prediksi Jepang vs Arab Saudi 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:21 -
Prediksi China vs Australia 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:16 -
Andre Onana Tinggalkan Man United, Pindah ke Liga Arab Saudi?!
Liga Inggris 24 Maret 2025, 14:15 -
Hasil dan Klasemen Putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:13 -
Prediksi Korea Selatan vs Yordania 25 Maret 2025
Piala Dunia 24 Maret 2025, 14:11
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 3 Pemain MU Paling Underrated Era Sir Alex Ferguson
Editorial 24 Maret 2025, 12:37 -
5 Eks Pemain Premier League yang Bisa Diboyong Arsenal
Editorial 24 Maret 2025, 12:10 -
Ayah dan Anak yang Bermain untuk Klub yang Sama: Ada Pelatih Timnas Indonesia
Editorial 24 Maret 2025, 11:44 -
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23