Sejak Dulu, Klopp Sudah Tahu Emre Can Akan Tinggalkan Liverpool
Yaumil Azis | 10 Agustus 2018 14:36
- Kepergian Emre Can dari Liverpool rupanya sudah diantisipasi dengan baik oleh sang pelatih, Jurgen Klopp. Pria asal Jerman tersebut lantas menggunakan informasi itu untuk mencari penggantinya pada bursa transfer ini.
Emre Can memutuskan untuk pergi setelah membela Liverpool selama empat tahun lamanya, terhitung dari 2014. Ia hengkang dengan status bebas transfer menyusul kontraknya yang berakhir pada bulan Juni lalu.
Kepergian pemain asal Jerman itu jelas membuat The Reds kekurangan tenaga, sebab ia merupakan salah satu andalan Klopp di lini tengah. Pada musim kemarin saja, ia mencatatkan total 38 penampilan di semua kompetisi.
Scroll ke bawah untuk membaca komentar Klopp.
Sudah Tahu Cukup Lama
Untungnya, kepergian Emre Can sudah diketahui sejak lama oleh Klopp. Berkat itu, eks nahkoda Borussia Dortmund tersebut bisa membuat rencana untuk mencari calon penggantinya pada bursa transfer musim panas ini.
Kami sudah cukup lama tahu bahwa dia [Emre Can] akan pergi, dan kami bisa membuat rencana, ujar Klopp kepada Liverpool Echo.
Tak perlu dibicarakan di sepanjang musim lalu. Bila saya berkata 'Ya, dia akan pergi 100%' pada bulan Maret lalu, maka orang-orang dengan segera akan menganggap dirinya tidak akan memberikan semuanya lagi, lanjutnya.
Ingin Bermain di Laga Terakhir
Klopp mengaku paham bahwa Emre Can ingin memberikan yang terbaik kepada The Reds untuk terakhir kalinya. Hal itu bisa dilihatnya dalam beberapa laga terakhir pada musim kemarin.Saya tahu Emre akan memberikan semuanya.
Dia sangat ingin bermain di beberapa laga terakhir. Itu hanya terjadi pada pertandingan terakhir tetapi tidak dalam kondisi terbaik karena cedera, tambahnya.
Sekarang dia berada di Turin, kami di sini, dan semuanya baik-baik saja, pungkasnya.
Di Juventus, Emre Can akan bermain bersama salah satu pemain terbaik di dunia, Cristiano Ronaldo. Seperti yang diketahui, bintang asal Portugal itu baru saja didatangkan dari Real Madrid dengan bandrol sebesar 100 juta euro.
Saksikan Juga Video Ini
(dm/yom)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Abbiati Ungkap Penyebab Bonucci Pergi dari Milan
Liga Italia 9 Agustus 2018, 21:49 -
Douglas Costa: Ronaldo Akan Bawa Juve Naik Level
Liga Italia 9 Agustus 2018, 16:18 -
Dapat Higuain dan Caldara, Sacchi Yakin Milan Akan Bersinar
Liga Italia 9 Agustus 2018, 12:07 -
Agen Akui Rugani Dapat Tawaran Super Besar dari Chelsea
Liga Italia 9 Agustus 2018, 10:04 -
Dulu, Ronaldo Hanya Berharga 20 Bola dan 12 Seragam Saja
Liga Italia 9 Agustus 2018, 09:44
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55 -
Thomas Tuchel Coret 3 Pemain Jelang Laga Inggris vs Albania, Siapa Saja?
Piala Eropa 21 Maret 2025, 23:04 -
5 Pemain Timnas Indonesia yang Bisa Meledak Saat Menghadapi Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 22:01
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39