Sebelum ke MU, Donny van de Beek Akui Nyaris Gabung Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 3 September 2020 21:00
Bola.net - Sebuah pengakuan dibuat oleh Donny van de Beek. Eks gelandang Ajax Amsterdam itu mengaku nyaris jadi bagian dari Real Madrid sebelum pindah ke MU.
Dua musim terakhir, nama Van de Beek memang tengah naik daun. Ini dikarenakan ia tampil memikat di lini tengah Ajax, terutama setelah membawa Ajax menembus Final Liga Europa dan semi final Liga Champions.
Berkat catatan istimewanya, ada banyak klub yang dikaitkan dengan pemain 23 tahun itu dalam dua tahun terakhir. Namun kemarin ia resmi dikonfirmasi menjadi bagian dari Manchester United.
Namun van de Beek mengakui bahwa ia sebenarnya nyaris pindah ke Real Madrid beberapa bulan sebelumnya. "Anda tidak tahu betapa leganya saya transfer ini [ke MU] terjadi," ujar van de Beek kepada Telegraaf.
Baca komentar lengkap sang gelandang di bawah ini.
Nyaris Pindah
Van de Beek menyebut bahwa ia seharusnya bergabung dengan Real Madrid. Namun karena satu dan dua hal transfer itu batal terjadi.
"Kalian mungkin sudah tahu bahwa saya hampir pindah ke Real Madrid. Pihak klub [Ajax] sudah mencapai kesepakatan, namun karena beberapa alasan, transfer ini tidak jadi."
"Kegagalan transfer ini tentu membuat saya senewen dan saya bertanya-tanya apakah kesempatan pindah ke klub seperti ini akan datang lagi."
Tidak Pikir Dua Kali
Van de Beek mengaku sangat gembira ketika tahu Manchester United menginginkan jasanya.
Ia mengaku tidak pikir lama untuk bergabung dengan Setan Merah.
"Manchester United adalah mimpi saya dan klub ini adalah klub yang hebat. Klub ini salah satu yang terkuat di dunia, sehingga saya tidak perlu berpikir dua kali ketika kesempatan ini datang." ujarnya.
Mahar Transfer
MU diberitakan tidak perlu keluar uang banyak untuk merekrut Van de Beek.
Sang gelandang ditebus di angka 40 juta Euro plus adds on 5 juta Euro di musim panas ini.
(Telegraaf)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kroos Isyaratkan Kepergian Messi dari Barcelona Bikin Skuat Madrid Senang
Liga Spanyol 2 September 2020, 23:50 -
Tekad Sudah Bulat, Messi tak Bakal Anulir Keputusannya Henngkang Barcelona
Liga Spanyol 2 September 2020, 22:24 -
Hari Ini Tujuh Tahun yang Lalu, Sang Penyihir Jadi Bagian dari Arsenal
Liga Inggris 2 September 2020, 22:00 -
Pujian Zidane untuk Toni Kroos, Gelandang Top yang Sering Terabaikan
Liga Spanyol 2 September 2020, 09:40 -
Martin Odegaard, Bukti Sukses Sistem Pinjaman Real Madrid
Liga Spanyol 2 September 2020, 09:00
LATEST UPDATE
-
Italia Ukir Rekor Buruk Usai Kalah dari Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:22 -
Italia Kesulitan Hadapi Bola Udara Jerman
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:04 -
Man of the Match Italia vs Jerman: Joshua Kimmich
Piala Eropa 21 Maret 2025, 06:01 -
Man of the Match Belanda vs Spanyol: Jeremie Frimpong
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:55 -
Calafiori Cedera, Italia dan Arsenal Dibayangi Kekhawatiran
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:52 -
Man of the Match Denmark vs Portugal: Diogo Costa
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:41 -
Man of the Match Kroasia vs Prancis: Ivan Perisic
Piala Eropa 21 Maret 2025, 05:32 -
Link Live Streaming Peru vs Bolivia - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 21 Maret 2025, 05:30
LATEST EDITORIAL
-
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39 -
5 Target Alternatif untuk Man Utd Setelah Gagal Rekrut Geovany Quenda
Editorial 19 Maret 2025, 12:40