Schweinsteiger Dipastikan Resmi Hijrah ke Chicago Fire

Dimas Ardi Prasetya | 21 Maret 2017 16:30
Schweinsteiger Dipastikan Resmi Hijrah ke Chicago Fire
Bastian Schweinsteiger (c) AFP

Bola.net - - Gelandang asal Jerman Bastian Schweinsteiger resmi pindah dari Manchester United ke klub MLS Amerika, Chicago Fire.

Musim ini, nasib pemain berusia 32 tahun tersebut di bawah asuhan Jose Mourinho memang tak bagus. Ia disingkirkan dari skuat utama, bahkan sempat dibekukan statusnya di klub tersebut.

Tak ayal lagi, hal tersebut membuat Schweinsteiger kerap digosipkan keluar dari Old Trafford. Mantan gelandang Bayern Munchen itu kemudian disebut mendapat tawaran main dari klub MLS, Chicago Fire.

Schweinsteiger akhirnya resmi menerima pinangan tersebut. Hal tersebut dikonfirmasikan melalui situs resmi Setan Merah.

Bastian Schweinsteiger segera bergabung dengan Chicago Fire karena kesepakatan telah dicapai dengan Manchester United dan sang pemain, demikian pernyataan resmi dari pihak United.

Semua orang di United mendoakan Bastian yang terbaik dalam karir barunya di Amerika Serikat.

Kepindahannya ke negeri Paman Sam itu sendiri hanya perlu menunggu tes medis dan pengesahan visanya saja.

Sementara itu berdasarkan laporan dari Chicago Tribune, ia diberi kontrak berdurasi satu tahun. Ia juga diberi gaji 70 ribu Pounds semusim, yang menjadikannya sebagai salah satu pemain bergaji tertinggi di liga tersebut.