Schweinsteiger Berjanji Akan Sukses di Amerika Serikat
Rero Rivaldi | 30 Maret 2017 08:20
Bola.net - - Bastian Schweinsteiger berkeras ia bisa memberikan begitu banyak usai memastikan kepindahan ke klub MLS, Chicago Fire.
Mantan gelandang Manchester United diperkenalkan sebagai pemain Fire kemarin, di mana ia kemudian menemui media untuk kali pertama sejak meninggalkan Premier League.
Meski tidak sering dimainkan United musim ini, Schweinsteiger mengaku amat optimis bisa memberikan dampak luar biasa di Amerika Serikat, dan membantu Fire membalikkan peruntungan mereka.
Saya bisa memberi begitu banyak - saya berusia 32 tahun, saya sudah siap. Saya harus lebih sering berlatih untuk menemukan ritme yang tepat. Saya ingin memanfaatkan tiap menit yang ada untuk melihat bagaimana tim bermain, jadi kami bisa mengenal satu sama lain. Semoga kami bisa meraih hasil yang bagus, tutur Schweinsteiger di Goal International.
Meski ia dikenal sebagai pemain kelas dunia dan dibandingkan oleh banyak orang dengan kedatangan David Beckham ke LA Galaxy, Schweinsteiger mengaku hanya ingin fokus ke performanya di atas lapangan.
Saya tidak memikirkan soal itu. Saya hanya ingin bermain dengan bagus, membantu tim, membantu semua orang di Chicago untuk menikmati sepakbola, lanjutnya.
Mereka punya tim baseball yang bagus, tim hoki es yang bagus, tim american football yang bagus, dan semoga dalam waktu dekat mereka juga punya tim sepakbola yang bagus.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Scholes: Hanya Lyon yang Bisa Hentikan Langkah MU di Liga Europa
Liga Inggris 29 Maret 2017, 23:19 -
Scholes: Keputusan Rooney Pergi dari MU Harus Dihormati
Liga Inggris 29 Maret 2017, 20:16 -
Scholes: Pogba Pemain Muda Pemberani
Liga Inggris 29 Maret 2017, 19:54 -
Mkhitaryan Jelaskan Alasan Mourinho Coret Dirinya
Liga Inggris 29 Maret 2017, 16:00 -
McAuley: Kritik untuk Rooney Tidak Adil
Liga Inggris 29 Maret 2017, 15:30
LATEST UPDATE
-
Optimisme Timnas Bahrain Curi Poin di Jakarta
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:46 -
Krisis Bek Melanda Bahrain Jelang Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 11:15 -
Hasil Lengkap dan Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:51 -
Update Klasemen Pembalap Formula 1 2025
Otomotif 22 Maret 2025, 10:49
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39