Schwarzer: Kepergian Coutinho Adalah Berkah Untuk Liverpool
Yaumil Azis | 6 April 2018 14:12
Bola.net - - Mantan pemain Leicester City, Mark Schwarzer, menganggap kepergian Philippe Coutinho dari Anfield merupakan sebuah berkah untuk Liverpool. Sebab, trio penyerang The Reds bermain lebih baik sepeninggalan pemain tersebut.
Coutinho meninggalkan Liverpool pada bulan Januari lalu untuk bergabung dengan klub raksasa Spanyol, Barcelona. Ia diboyong oleh tim asuhan Ernesto Valverde dengan nilai yang fantastis, dengan total mencapai 142 juta poundsterling.
Sejak saat itu, para pemain lainnya terus menunjukkan performa yang signifikan. Baru-baru ini, Liverpool sukses mengalahkan salah satu tim kuat Inggris, Manchester City, di Liga Champions dengan skor telak 3-0.
Dalam The Debate, Schwarzer melayangkan pujian kepada skuat asuhan Jurgen Klopp tersebut. Ia menganggap kekuatan serangan Liverpool kini semakin membaik sejak ditinggalkan oleh pemain asal Brasil tersebut.
Liverpool telah menunjukkan bahwa mereka bisa mengimbangi Manchester City. Dalam dua laga ini, Liverpool harus membuktikan bahwa mereka bisa melakukannya, ujar Schwarzer.
Liverpool sedang berevolusi dalam waktu yang lama. Namun di bawah Jurgen Klopp, mereka lebih baik di tiap musimnya. Dan di musim ini, mereka kembali naik dengan kerja sama antara Sadio Mane, Mohamed Salah, dan Roberto Firmino, lanjutnya.
Kepergian Coutinho telah menjadi berkah karena ketiganya semakin baik sejak dirinya pergi, tandasnya.
Sebagai informasi, Liverpool akan melakoni dua laga berat selama beberapa hari ini. The Reds akan menjalani laga derby melawan Everton di Premier League akhir pekan ini, lalu kembali bertemu City di Liga Champions empat hari setelahnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Liverpool Diingatkan Bahwa Tugasnya di Perempat Final UCL Belum Usai
Liga Champions 5 April 2018, 22:21 -
Fans Serang Bus City, Liverpool Bakal Kena Sanksi dari UEFA
Liga Champions 5 April 2018, 21:48 -
Arti Penting Raihan Cleansheet Liverpool Lawan City
Liga Champions 5 April 2018, 21:14 -
Rasakan Atmosfer UCL Anfield, Van Dijk Pun Takjub
Liga Champions 5 April 2018, 20:11 -
Van Dijk Minta Liverpool Bersiap Hadapi Pembalasan City
Liga Champions 5 April 2018, 19:42
LATEST UPDATE
-
Andai Rajin Latihan, Eden Hazard Bisa Sehebat Ronaldo atau Messi!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 16:30 -
Tekanan di Pundak Patrick Kluivert Saat Timnas Indonesia Jumpa Bahrain
Tim Nasional 21 Maret 2025, 16:23 -
Prediksi Jerman vs Italia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:59 -
Prediksi Portugal vs Denmark 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:58 -
Prediksi Prancis vs Kroasia 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:57 -
Prediksi Spanyol vs Belanda 24 Maret 2025
Piala Eropa 21 Maret 2025, 15:56 -
Timnas Indonesia: Luka di Sydney, Misi Bangkit di Jakarta
Tim Nasional 21 Maret 2025, 15:46
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39