Scholes Yakni Pogba Akan Lebih Trengginas Musim Ini
Dimas Ardi Prasetya | 29 September 2017 03:14
Bola.net - - Legenda Manchester United Paul Scholes menyebut Paul Pogba akan tampil lebih hebat musim ini ketimbang musim lalu karena ia telah menyesuaikan diri dengan baik di skuat Setan Merah.
Musim lalu Pogba didatangkan dari Juventus oleh MU. Akan tetapi musim perdananya berjalan kurang mulus, apalagi Jose Mourinho juga sempat belum bisa menemukan posisi terbaik baginya.
Akan tetapi seiring berjalannya waktu, penampilan pemain asal Prancis itu mulai membaik. Ia pun membawa MU juara di tiga ajang berbeda.
Di musim ini, pemain 24 tahun itu langsung tampil solid bersama Setan Merah. Menurut Scholes, Pogba tampil menawan setelah berhasil menyesuaikan diri dengan baik di Inggris dan di MU.
Musim lalu sangat sulit baginya (Pogba) tapi akan selalu ada periode untuk menyesuaikan diri, ucap Scholes seperti dikutip oleh Daily Express.
Ada dua atau tiga pemain lain yang bersamanya yang mengambil sedikit waktu untuk menyesuaikan diri, sambungnya.
Selain itu ada pula satu faktor lainnya yang membuat Pogba bisa tampil trengginas. Yakni hadirnya amunisi baru macam Nemanja Matic.
Dengan datangnya (Nemanja) Matic tahun ini dan pemain lainnya setahun belakangan saya pikir kita akan melihat peningkatan permainan darinya, cetusnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gary Neville: Saya Tak Mau Liverpool Jadi Juara EPL
Liga Inggris 28 September 2017, 22:51 -
Neville Senang Lihat Beckham Sukses Setelah Keluar dari MU
Liga Inggris 28 September 2017, 22:05 -
Neville Akui Kecewa Ditinggal Pergi Beckham
Liga Inggris 28 September 2017, 21:37 -
Carragher: Jangan Bandingkan Lukaku dengan Drogba
Liga Inggris 28 September 2017, 21:10 -
886 Kebaikan Cristiano Ronaldo untuk Manusia dan Alam
Open Play 28 September 2017, 19:06
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Inggris vs Albania: Myles Lewis-Skelly
Piala Eropa 22 Maret 2025, 05:11 -
Hasil Inggris vs Albania: Skor 2-0
Piala Eropa 22 Maret 2025, 04:41 -
Pesan Penyemangat Mees Hilgers Untuk Timnas Indonesia Usai Dihajar Australia
Tim Nasional 22 Maret 2025, 04:32 -
Link Live Streaming Uruguay vs Argentina - Kualifikasi Piala Dunia 2026
Amerika Latin 22 Maret 2025, 03:30 -
Uji Coba Lawan Afghanistan, Thailand Menang Mudah
Asia 21 Maret 2025, 23:58 -
Bocoran Eks Striker MU: Sir Alex Ferguson Kembali Melatih Akhir Pekan ini!
Liga Inggris 21 Maret 2025, 23:55
LATEST EDITORIAL
-
4 Pemain dengan Harga Lebih Mahal dari Kylian Mbappe di 2025
Editorial 21 Maret 2025, 08:42 -
Di Mana Mereka Sekarang? 7 Pemain yang Dilepas Barcelona pada 2015
Editorial 21 Maret 2025, 07:23 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Gelandang Terbaik Dunia 2017 Versi Xavi
Editorial 21 Maret 2025, 07:12 -
Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Dilepas Real Madrid pada 2015
Editorial 20 Maret 2025, 10:39